Find Us On Social Media :

Pasca Insiden Bikers Dihadang Paspampres, Ratusan Motor Kena Razia di Monas

By Ahmad Ridho, Senin, 8 Maret 2021 | 19:10 WIB
Pasca Insiden Bikers Dihadang Paspampres, Ratusan Motor Kena Razia di Monas (Twitter @TMCPoldaMetro)

Baca Juga: Bikers yang Dihadang Paspampres Akhirnya Minta Maaf, Netizen Bilang Begini

“Ini hanya oknum dan tidak mewakili seluruh bikers. Yang perlu diimbau adalah kesadaran masing-masing melalui komunitas untuk menyadarkan dan mengingatkannya,” kata Jusri.

Agar kejadian tersebut tidak terulang, sebaiknya pengguna jalan memperhatikan wilayah mana saja yang termasuk dalam klasifikasi Ring 1.

Mengutip Peraturan Menteri Sekretariat Negara (Permensesneg) Nomor 14 tahun 2016, berikut sembilan wilayah atau objek yang masuk klasifikasi Ring 1:

1. Halaman kompleks Istana Kepresidenan Jakarta

2. Istana Merdeka

3. Istana Negara

4. Gedung Kantor Presiden

5. Gedung Kantor Staf Presiden

6. Wisma Negara

7. Gedung Kantor Sekretariat Presiden

8. Istana Wakil Presiden

9. Gedung Kantor Sekretariat Wakil Presiden

 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Buntut Biker Vs Paspampres, Ratusan Motor Terjaring Razia di Monas",