Find Us On Social Media :

Video Cara Pasang Lampu Rem LED Garapan Workshop Roled Custom

By Indra GT, Selasa, 16 Maret 2021 | 22:20 WIB
Memasang lampu rem LED bikinan Roled Custom Workshop di Honda Vario 125 CBS ternyata harus bongkar bodi. (MOTOR Plus-online.com/Rian)

MOTOR Plus-online.com - Memasang lampu rem LED bikinan Roled Custom Workshop di Honda Vario 125 CBS ternyata harus bongkar bodi.

Untuk membongkar bodi belakang dari Honda Vario 125 CBS tidak lama hanya membutuhkan waktu 15 menitan saja.

Membuka bodi belakan dari Honda Vario 125 CBS untuk mengganti bohlam standar dengan LED yang harus ditempel di rumah lampu belakang aslinya.

Sehingga perlu membuka bodi bagian belakang dari Honda Vario 125 CBS.

Baca Juga: Modifikasi Lampu Rem LED Di Roled Custom, Tidak Terima Ganti Warna

Baca Juga: Ini Harga Lampu Rem LED Keren Yamaha NMAX yang Mirip Mobil Jerman

"Rangkaian lampu LED harus ditempel di rumah lampu belakang aslinya sehingga perlu membongkar bodi belakang motor" ujar Guntoro Arief Wibowo punggawa Roled Custom Workshop.

"Soket kabel dari lampu LED sudah disesuaikan warnanya dengan aslinya agar tidak salah pasang kabel" jelas Guntu panggilan akrabnya.

Sebetulnya rangkaian lampu rem LED garapan dari Roled Custom Workshop tinggal pasang saja alias plug and play.

Karena soket dari lampu rem LED adalah kabel maka perlu dibongkar bodi belakang motor agar mudah memasangnya.

Rangkaian lampu rem LED garapan dari Roled Custom Workshop (MOTOR Plus-online.com/Rian)

Baca Juga: Ganteng Maksimal Yamaha All New NMAX Pasang Lampu Sein Model Running, Harga Pas di Dompet

Untuk brother yang ingin ubah tampilan lampu rem menggunakan LED dengan model menyala sesuai dengan selera bisa sambangi Roled Custom Workshop di daerah Bekasi.

Tepatnya di Jalan Pulosirih Utara Dalam V blok dd no.221, RT.002/RW.013, Pekayon Jaya, Kec. Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat 17148.

Kalau sekedar ingin konsultasi bisa kontak atau whatsapp bro Guntu di 0898-9310-487 tanya harga atau cara pasangnya.

Nah, biar jelas cara pasangnya bagaimna langsung tonton saja video di bawah ini: