Find Us On Social Media :

Jelang MotoGP Doha 2021, Joan Mir Bakal Lebih Kuat Setelah Disalip 2 Rudal Ducati

By Indra Fikri, Kamis, 1 April 2021 | 17:00 WIB
Jelang MotoGP Doha 2021, Joan Mir bakal lebih kuat setelah disalip oleh 2 rudal Ducati, Johann Zarco dan Francesco Bagnaia. (MotoGP.com)

MOTOR Plus-online.com - Jelang MotoGP Doha 2021, Joan Mir bakal lebih kuat setelah disalip oleh 2 rudal Ducati, Johann Zarco dan Francesco Bagnaia.

Juara dunia MotoGP 2020 itu telah menunjukkan perlombaan yang kuat untuk mengejar ketertinggalan di awal start, sayangnya gagal meraih podium.

Johann Zarco dan Francesco Bagnaia memiliki terlalu banyak power di trek lurus dan menyalip Mir di saat-saat terakhir.

Sekarang pembalap Suzuki itu ingin tampil lebih baik.

Baca Juga: Bikin Joan Mir Kalah di MotoGP Qatar, Apa Itu Teknik Slipstream?

Baca Juga: Eyalah, Alex Rins Lupa Nyalain Launch Control Di MotoGP Qatar 2021

Apalagi di babak kualifikasi, ia dan rekan setimnya Alex Rins masih punya ruang untuk perbaikan.

“Saya sangat menantikan untuk memulai akhir pekan baru di Qatar."

"Dan saya pikir ini adalah hal yang positif bagi kami karena kami akan memulai dengan paket yang lebih baik," kata Joan Mir.

"Kami akan meningkatkan kecepatan kami dan kali ini kami akan menjadi lebih kuat secara keseluruhan," lanjutnya.

"Saya akan melakukan yang terbaik dan mencoba berada di sana dalam perebutan podium," tambah Mir.