Find Us On Social Media :

Motor BMW R nineT Kena Modifikasi Ala Cafe Racer, Punya Julukan 'Black Sword'

By Yuka Samudera, Jumat, 23 April 2021 | 20:25 WIB
Motor BMW R nineT kena modifikasi ala cafe racer, punya julukan 'Black Sword'. (Ondrej Zdichynec)

Demi menguatkan aura cafe racer, sebuah half fairing custom berikut headlamp bulat semakin menunjukkan kesan klasik.

Kaki-kakinya tampil lebih kekar berkat penggunaan pelek jari-jari dibalut dengan ban Metzeler.

Half fairing berikut lampu bulat makin menguatkan aura cafe racer. (Ondrej Zdichynec)

Sektor performa ternyata juga gak luput dari modifikasi loh brother!

Mesin bawaan telah diupgrade menjadi 1.200cc, dikombinasikan dengan Dynojet Power Commander dan filter K&N.

Baca Juga: Modifikasi Honda MSX 125 Sang Juara Kontes, Usung Konsep Cafe Racer

Baca Juga: Menolak Tua, Modifikasi Motor BMW K100 Berubah Jadi Cafe Racer Mewah

Untuk mendukung performa mesin yang makin gahar, knalpot juga mendapat rombakan.

Exhaust system dari Sharon dipilih, dengan header custom yang mengikuti garis lekukan bagian belakang.

Modifikasi BMW R nineT bergaya cafe racer. (Ondrej Zdichynec)

Menyesuaikan gaya modifikasi di BMW R nineT ini, akhirnya sebuah julukan 'Black Sword' disematkan ke motor ini.

Keren ya bro!