Find Us On Social Media :

Marc Marquez Kembali Menguasai MotoGP Jerman 2021, Ini Rekornya

By Reyhan Firdaus, Minggu, 20 Juni 2021 | 19:43 WIB
Marc Marquez pertahankan gelar raja Sachsenring di MotoGP Jerman 2021 (Twitter Repsol Honda )

MOTOR Plus-online.com - Marc Marquez kembali, dengan meraih kemenangan di MotoGP Jerman 2021.

Ini membuat pembalap Repsol Honda ini, mempertahankan gelar raja sirkuit Sachsenring.

Padahal di sesi kualifikasi, Marc Marquz start dari posisi ke-5.

Banyak penggemar balap menjagokan peraih pole position yaitu Johann Zarco, untuk meraih gelar juara.

Baca Juga: MotoGP Jerman 2021 Geger, Bos Petronas SRT Ogah Perpanjang Kontrak Valentino Rossi

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Jerman 2021, Prancis Gagalkan Prancis

Namun saat balapan hari Minggu (20/6/2021), Marc Marquez bisa merengsek maju ke depan.

Start bagus ini membuat Marc Marquez bisa maju ke depan, mengejar Aleix Espargaro dari Aprilia.

Lalu di lap pertama ini, Marc Marquez bisa memimpin dan kabur langsung dari pembalap lain.

Baca Juga: Hasil Moto3 Jerman 2021, Hebat Pembalap Indonesia Tambah Poin Lagi

Miguel Oliveira raih podium kedua di MotoGP Jerman 2021 (KTM Factory Racing )

Kejutan hadir juga dari pembalap KTM Red Bull, yaitu Miguel Oliveira.

Start ke-6 di belakang Marc Marquez, Miguel Oliveira bisa mencetak lap tercepat dan mengejar di grid terdepan.

Beberapa pembalap Ducati seperti Jack Miller dan Johann Zarco, bisa disalip Miguel Oliveira.

Ini membuktikan mesin dan rangka baru KTM, bisa bejaban melawan motor-motor tercepat di MotoGP 2021.

Baca Juga: Jelang MotoGP Jerman 2021, Pengumuman VR46 dan Ducati Sebentar Lagi

Sempat tim was-was, karena sirkuit sedikit basah karena gerimis.

Membuat bendera putih dikibarkan, yang jadi isyarat pembalap bisa mengganti motor dengan ban hujan.

Namun pembalap seperti Marc Marquez dan Miguel Oliveira, tetap gaspol untuk memberi gap dengan pembalap lain.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Jerman 2021, Johann Zarco Sabet Pole Position, Valentino Rossi Start dari Posisi Segini

Dan akhirnya Marc Marquez, bisa kembali mempertahankan gelar raja Sachsenring.

Ini jadi momen kembalinya Marc Marquez di podium, setelah lama absen dan mengalami crash di seri sebelumnya.

Posisi kedua diraih oleh Miguel Oliveira, dan ketiga dipegang oleh Fabio Quartararo dari Monster Energy Yamaha.

Ini berarti Marc Marquez memegang rekor juara MotoGP Jerman sejak tahun 2013, pantas dijuluki SachsenKing!