Find Us On Social Media :

Segini Harga Motor Bebek Honda Baru Di Inggris, Tembus Rp 70 Juta

By Reyhan Firdaus, Selasa, 22 Juni 2021 | 16:00 WIB
Honda Super Cub C125 warna hitam meluncur di Inggris (Honda UK)

Baca Juga: Harga Lebih Murah, Tampilan Motor Thailand Ini Mirip Honda Super Cub

Untuk mesin, Honda Super Cub C125 tetap pakai mesin single silinder SOHC 124 cc pendingin udara.

Yang beda adalah crankcase pakai Honda Super Cub C110 Jepang, serta top end dari Honda Grom terbaru.

Bore x stroke-nya jadi 50 x 63,1 mm, dengan kompresi 10.0:1.

Tenaganya jadi 9,65 dk / 7.500 rpm, serta torsi maksimum 10,4 Nm / 6.250 rpm.

Baca Juga: Gila, Modifikasi Honda Super Cub Bermesin 250cc 4 Silinder, Jadi Bebek Super Nih!

Honda Super Cub C125 2022 pakai mesin baru (Honda UK)

Kecil banget sih peningkatannya, tepatnya cuma 0,13 dk dibanding Honda Super Cub C125 lama.

Namun mesin baru ini diklaim bikin larinya lebih responsif, yang ditunjang airbox dan posisi injektor baru.

Knalpotnya juga baru pakai single catalyzer, dengan setting ECU baru agar lolos standar emisi Euro 5.

Baca Juga: Harga Knalpot Motor Bebek Honda Ini Tembus Rp 13 Juta, Apa Hebatnya?

Untuk transmisi, Super Cub C125 baru tidak pakai transmisi manual 5-percepatan seperti Honda Grom dan Monkey 125 baru.

Namun tetap pakai transmisi semi automatik 4-percepatan, khas motor bebek banget ya.

Di Inggris, motor yang diimpor dari Thailand ini dijual 3.499 Poundsterling, setara Rp 70.279.739.

Wah lebih rendah dibanding harga Honda Super Cub C125 di Indonesia tuh, yang dijual dengan harga Rp 73.645.000 OTR Jakarta.