Find Us On Social Media :

'Supra Bapak' Negara Tetangga Makin Kece Setelah Modifikasi, Banyak Part Berkelas!

By Yuka Samudera, Kamis, 9 September 2021 | 22:15 WIB
'Supra Bapak' negara tetangga makin kece setelah modifikasi, banyak part berkelas nih bro! (Truong Khang)

MOTOR Plus-Online.com - 'Supra Bapak' negara tetangga makin kece setelah modifikasi, banyak part berkelas nih bro!

Modifikasi Honda Supra X 125 atau Honda Future X asal Vietnam ini mungkin bisa bikin para penikmat 'Supra Bapak' kepincut.

Gak cuman tampil kece dan elegan, di sekujur bodinya tertanam banyak part-part aftermarket yang terbilang hedon!

Sang pemilik motor bebek legendaris ini memulai modifikasi dari sektor tampilan.

Seluruh bodi utama memiliki warna baru perpaduan putih dan krem yang selaras.

Tak lupa stiker stripping orisinil kembali ditempel di beberapa bagian bodi agar tetap mencuat kesan OEM looks-nya.

Bagian mika headlamp tampak sedikit dilapis stiker smoke yang cukup rapi.

Di kokpit terpasang master rem Brembo dan headlamp dilapis stiker smoke. (Truong Khang)

Ada pula tambahan di bagian dek tengah berupa sebuah rak bagasi untuk membawa barang.

Baca Juga: Honda Supra 'Bapak' 110 Tampil Mewah Setelah Modifikasi, Banyak Part Hedon Nih!

Baca Juga: Modifikasi Honda Supra GTR 150, Mesin Berontak 234 cc Makin Tambah Ngacir

Beranjak ke aksesoris aftermarket yang dipakai, mulai dari area kokpit terpasang master rem Brembo Corsa Corta di sebelah kanan.

Tentunya ada sedikit penyesuaian di batok headlamp agar master rem hedon ini bisa terpasang baik.

Kaki-kaki tampak elegan dengan pelek jari-jari dan pengereman ciamik. (Truong Khang)

Pindah ke kaki-kaki, sepasang pelek jari-jari Takasago Excel dipilih menggantikan pelek bawaan.

Di roda depan, sektor pengereman dimaksimalkan dengan kaliper rem Frando 2P yang dipasang dengan breket CNC custom.

Baca Juga: Pasang Aksesoris Mewah, Modifikasi Motor Honda Supra Fit Makin Berkelas

Kaliper ini bertugas menjepit sebuah piringan cakram floating aftermarket 220 mm dan dikombinasikan dengan selang rem HEL.

Sokbreker Ohlins terpasang. Makin hedon! (Truong Khang)

Yang menarik ada di bagian belakang, sepasang sokbreker Ohlins dengan sub-tank emas melengkapi modifikasi motor bebek ini.

Terakhir, meski silincer knalpot menggunakan bawaan pabrik, namun di bagian header alias leher knalpot sudah berganti dengan model Titanium.

Header knalpot model Titanium. (Truong Khang)

Lumayan kece kan brother modifikasi Honda Supra X 125 asal Vietnam ini?