Find Us On Social Media :

Meluncur Motor Baru Triumph Mesin 660 cc Bergaya Touring, Segini Harganya

By Yuka Samudera, Rabu, 6 Oktober 2021 | 19:00 WIB
Meluncur motor baru Triumph mesin 660 cc bergaya touring, segini harganya (Triumph)

Tenaga tersebut disalurkan ke roda belakang melalui girboks 6 kecepatan dan Slip and Assist Clutch.

Suspensi terdiri dari unit upside-down Showa 41mm dengan garpu kartrid fungsi terpisah di depan.

Sementara di bagian belakang ada monosok Showa dengan penyesuaian preload hidrolik jarak jauh di belakang.

Kaki-kaki menggunakan pelek alumunium 17 inci ddan dibalut ban Michelin Road 5.

Panel instrumen Triumph Tiger Sport 660 2022. (Triumph)

Untuk pengereman didukung oleh rem cakram ganda di depan dan rem cakram di belakang dengan kaliper Nissin.

Terdapat pula fitur keamanan ABS dua saluran baik di depan dan belakang.

Seluruh unit pencahayaan sudah didukung lampu LED baik headlamp, stoplamp, dan lampu sein.

Panel instrumen sudah bergaya digital dengan layar TFT yang informatif.

Baca Juga: Motor Baru Triumph Speed Triple 1200 RR Meluncur, Harga Bikin Melongo