Find Us On Social Media :

Pilihan Ban Buat Pengguna Yamaha Aerox, Ada yang Ukuran Standar dan Ukuran Lebih Besar

By Fadhliansyah, Selasa, 19 Oktober 2021 | 14:00 WIB
Swing arm dan pelek orisinal Yamaha Aerox repaint gun metal dan merah candy (Aziz)

Bentuk piston juga berubah, serta klep yang makin besar mirip All New Yamaha NMAX 155.

Nah buat bikers Yamaha All New Aerox 155 Connected atau pengguna Aerox versi pertama yang pengin ganti ban, berikut ini pilihannya.

Karena secara kaki-kaki kedua versi Aerox tersebut tidak ada perbedaan, sehingga pilihan bannya sama.

Brother bisa memilih, mengganti ban dengan ukuran yang sama seperti bawaan motor 110/80-14 di depan, dan 140/70-14 di belakang atau pun melakukan upsize.

"Kalau upsize naik satu step, belakang pakai 150/70-14 dan depan bisa pakai 120/70 atau 120/80," ungkap Andreas Aldrin dari Ree Ban saat ditemui MOTOR Plus (18/10/2021).

Mungkin ada brother pemilik Aerox yang penasaran juga, apakah bisa upsize ukuran ban belakang lebih besar lagi atau tidak.

Misalnya menggunakan ban belakang untuk Yamaha XMAX, yang ukurannya ada sampai 160/60-14.

"Sebenarnya bisa saja, tapi nantinya ban jadi akan 'ngedonat' karena ukuran pelek belakang Aerox hanya 3,5 inch," lanjut pria ramah ini.

Bikin buritan Yamaha Aerox pakai undertail ala Yamaha R1M, segini modalnya. (Yuka Samudera)

Baca Juga: Emak-Emak Dasteran Trabas Tanjakan Terjal Naik Yamaha Aerox Sekali Gaspol, Bikin Pemotor Trail Minder