Find Us On Social Media :

Saking Kagumnya, Tim Yamaha Bersumpah ke Mandalika Bukan Untuk Liburan

By Indra Fikri, Kamis, 18 November 2021 | 19:30 WIB
Saking kagumnya dengan keindahan alam Lombok, tim Pata Yamaha Brixx bersumpah ke Mandalika bukan untuk liburan. (Twitter.com/patayamahabrixx)

MOTOR Plus-online.com - Saking kagumnya dengan keindahan alam Lombok, tim Pata Yamaha with Brixx WorldSBK bersumpah ke Mandalika bukan untuk liburan.

Hal ini diungkapkan oleh akun resmi tim Pata Yamaha with Brixx WorldSBK @patayamahabrixx di Instagram, (17/11/2021).

Dalam unggahannya, Pata Yamaha Brixx memperlihatkan foto keindahan alam Mandalika dari sebuah vila yang diduga tempat mereka tinggal sementara.

"Kami di sini untuk bekerja, sumpah," tulis akun tersebut.

Bahkan, akun tim Aruba.it Ducati juga mengomentari postingan tersebut.

"Yakin?" tulis akun Aruba.it_racing.

Ya, sirkuit Mandalika memang menjadi salah satu sirkuit terindah di dunia.

Sirkuit ini memiliki 17 tikungan di antara beberapa bukit dalam kawasan.

Baca Juga: Klarifikasi Dyan Dilato Terkait Penghinaan Marshal Sirkuit Mandalika

Baca Juga: Profil Pembalap WSBK Dermawan Kasih Uang, Pernah Ngegas Di MotoGP

Trek bernama Pertamina Mandalika International Street Circuit ini terhubung ke enam pantai dengan garis pantai sepanjang 16 kilometer.

Dikutip dari Kompas.com, bagi para pengunjung dapat menikmati sejumlah wisata pantai di sekitar Sirkuit Mandalika, termasuk Pantai Kuta Lombok.

“Wisatawan sering berkunjung ke semua pantai, mereka suka semuanya. Tapi sentral (yang paling ramai) di Pantai Kuta di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika,” kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Lombok Tengah, Lendek Jayadi.

Selain itu, dalam KEK Mandalika, ITDC juga mengembangkan Pullman Lombok Mandalika Beach Resort.

Sebuah penginapan yang memanjakan para tamu dengan pemandangan alam di sekitarnya.

Pullman Lombok Mandalika Beach Resort merupakan hotel dengan standar bintang 5.

Dibangun di atas lahan seluas 27.000 meter persegi dengan 257 kamar.

Terdiri dari 27 vila dan 230 kamar building.

Baca Juga: Terungkap, Marshal Sirkuit Mandalika Dikasih Makan Dan Minum, Tapi...

Serta dilengkapi berbagai fasilitas seperti ruang rapat, restoran, kolam renang, pool bar, gym & spa, serta sarana ibadah.

Hotel ini terletak di zona barat kawasan di dekat West Gate, Kuta Beach Park, The Mandalika, dan memiliki view dan akses privat ke pantai.

Berikut ini POSTINGAN lengkapnya:

Baca Juga: Dari Band Gigi, Marion Jola, Andi /rif, Cantika Panaskan WSBK Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Pata Yamaha BRIXX WorldSBK (@patayamahabrixx)