Find Us On Social Media :

Kelar WSBK, MGPA Langsung Bersiap Untuk MotoGP Indonesia 2022 Di Sirkuit Mandalika

By Indra Fikri, Senin, 22 November 2021 | 19:55 WIB
Ajang WorldSBK kelar, Mandalika Grand Prix Association (MGPA) langsung bersiap untuk MotoGP Indonesia 2022 di sirkuit Mandalika, Lombok, NTB. ()

MOTOR Plus-online.com - Ajang WorldSBK kelar, Mandalika Grand Prix Association (MGPA) langsung bersiap untuk MotoGP Indonesia 2022 di sirkuit Mandalika, Lombok, NTB.

Beberapa kendala sempat terjadi saat penyelenggaraan balap WSBK Indonesia 2021 di sirkuit Mandalika, pada (21/11/2021).

Salah satunya adalah hujan deras yang mengguyur Sirkuit Mandalika, mengharuskan balapan ditunda dari yang semula hari Sabtu (20/11), menjadi hari Minggu (21/11).

Tak hanya itu, hujan deras pun membuat kondisi di lingkungan Sirkuit Mandalika menjadi becek.

Hal ini membuat para pengunjung memberikan keluhan dengan situasi yang tidak memberikan kenyamanan tersebut.

Direktur Utama MGPA, Ricky Baheramsjah mengatakan, kendala cuaca seperti yang terjadi saat gelaran WSBK Indonesia 2021 memang bukan sesuatu yang bisa diprediksi.

Namun Ricky mengaku sangat menyayangkan hal tersebut.

“Hal ini sangat disayangkan (balapan tertunda karena faktor cuaca). Tapi kejadian ini tak terduga, ya inilah yang terjadi," kata Ricky.

Baca Juga: Pembalap WSBK Indonesia 2021 Kasih Pujian dan Masukan Untuk Sirkuit Mandalika

Baca Juga: Sirkuit Mandalika Siap Hadapi MotoGP Indonesia 2022, Tapi Ada Beberapa Catatan