Find Us On Social Media :

Fakta Seru, Juara Dunia Formula 1 Mirip Juara Dunia WorldSBK 2021 Di Sirkuit Mandalika

By Ardhana Adwitiya, Rabu, 15 Desember 2021 | 12:20 WIB
Fakta seru, juara dunia Formula 1 Max Verstappen (kiri) mirip juara dunia WorldSBK Toprak Razgatlioglu (kanan) di Sirkuit Mandalika. (Twitter/redbullracing, Twitter/PataYamahaBRIXX)

Toprak Razgatlioglu sukses merebut gelar juara dunia dari Jonathan Rea.

Namun hal itu enggak bikin Rea kecewa dan malah tambah semangat untuk mengalahkan rival barunya itu.

3. Sama-sama sabet gelar juara dunia pertama sepanjang karirnya

Max Verstappen sudah berkarir di balap Formula 1 sejak musim 2017 bersama tim Red Bull Racing.

Pembalap Belanda itu hanya mampu masuk 3 besar di musim 2019 dan 2020.

Baca Juga: Alasan Juara Dunia WSBK 2021 Lebih Pilih Pakai Nomor 1 Dibanding Pindah ke MotoGP

Dan akhirnya penantian panjang terbayarkan dengan menggasak juara dunia Formula 1 pertamanya.

Toprak Razgatlioglu pun juga begitu, awal karir di WorldSBK pada musim 2016 bersama Kawasaki.

Setelah 3 tahun bersama Kawasaki, pembalap Turki itu pun pindah ke Yamaha tahun 2020.

Di musim keduanya bersama Yamaha ini, Toprak Razgatlioglu akhirnya membawa pulang gelar juara dunia pertamanya.

Nah itu dia 3 persamaan juara dunia Formula 1, Max Verstappen dengan juara dunia WorldSBK, Toprak Razgatlioglu.