Find Us On Social Media :

Video Polisi Dibully Angkut Motor Pelajar Dari Dalam Sekolah, Ternyata Begini Faktanya

By Ardhana Adwitiya, Senin, 17 Januari 2022 | 19:30 WIB
Viral video polisi dibully saat angkut motor pelajar dari dalam sekolah di daerah Raha, Sulawesi Selatan, ternyata begini fakta sebenarnya. (Instagram/fakta.indo)

MOTOR Plus-online.com - Viral video polisi dibully saat angkut motor pelajar dari dalam sekolah di daerah Raha, Sulawesi Selatan, ternyata begini fakta sebenarnya.

Beredar di media sosial video 2 polisi mengangkut motor milik pelajar SMK.

Salah satu yang mengunggah video tersebut adalah akun Instagram @fakta.indo pada Sabtu (15/1/2022).

Terlihat pada video, dua polisi mengangkut motor bebek warna biru yang sudah kena modifikasi.

Saat mengangkut keluar sekolah, dua polisi itu diteriaki puluhan pelajar SMK.

Bahkan polisi itu sempat terjatuh karena tidak kuat mengangkut motor tersebut.

Dikutip dari keterangan postingan, peristiwa itu terjadi di SMK Negeri 2 Raha di Jalan Macan, Kelurahan Watonea, Kecamatan Kotabu, Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara.

Waktu kejadiannya hari Selasa (11/1/2022) lalu.

Berdasarkan keterangan Kasat Lantas Polres Muna, AKP Asnawi, kedua anggotanya masuk ke dalam sekolah untuk mengambil motor milik seorang pelajar berinisial DP.

Baca Juga: Beredar Pesan Berantai Di WA Akan Ada Razia Besar-besaran, Serius Nih?

DP yang merupakan siswa SMK Negeri 2 Raha, kelas 12 jurusan otomotif diambil motornya karena melanggar aturan lalu lintas.

"Saat berkendara, pelajar yang menjadi pemilik sepeda motor menggunakan kenalpot brong, dan kendaraannya tidak memiliki pelat nomor. Selain itu, pelajar tersebut tidak menggunakan helm saat berkendara," tuturnya.

Saat dilakukan pengejaran, pelaku masuk ke dalam sekolah.

Polisi pun menemukan motor dalam keadaan terkunci, namun pemiliknya bersembunyi. 

Baca Juga: Niat Mau Lapor Motor Hilang Malah Dipukul Polisi Hingga Kapolsek Turun Tangan dan Proses Anggotanya

kedua polantas kemudian mengangkat motor tersebut untuk dinaikan ke atas mobil patroli.

Sudah dimediasi dan kasus ini diselesaikan secara kekeluargaan.

"Sepeda motor kemudian dikembalikan ke pemiliknya dengan syarat melepas kenalpot brong, memasang plat nomor kendaraan, dan menggunakan helm saat berkendara," tegasnya.

Sampai artikel ini, postingan tersebut mendapat 40 ribu lebih likes dan 2,7 ribu komentar netizen.

Baca Juga: Polda Metro Jaya Gelar Street Race di Ancol, Pemotor Hindari Jalan Ini

"Bikin malu nama sekolah aja," kata @eka_nazario.

"Karakter bangsa dr sekolah aja begini ,susah SDM begini..miris," tulis @satriyo_sky.

"Mereka pikir mereka keren," ucap @teguhhonda46.

"Anak2 skrg etikanya 0,  ditandai gak bisa bikin SKCK 1 angkatan baru nangees," ujar @satriyoharyo.

Klik LINK INI untuk lihat video lengkapnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Fakta Indo | Berita Indonesia (@fakta.indo)

Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul VIDEO HEBOH BANGET - 2 Polisi Angkut Motor Siswa dari Dalam Sekolah, Diteriaki Ratusan Pelajar