Find Us On Social Media :

Valentino Rossi Berulang Tahun, Ingat Lagi Rival Dan Sirkuit Yang Ditakutinya

By Erwan Hartawan, Rabu, 16 Februari 2022 | 15:55 WIB
Ilustrasi, Valentino Rossi merayakan ulang tahun ke-43 (MotoGP.com)

MOTOR Plus-Online.com - Legenda MotoGP Valentino Rossi merayakan ulang tahunnya ke-43.

Selama berkarier 26, tentunya banyak rival dan sirkuit yang telah dilibar The Doctor.

Sebelum memutuskan pensiun, Valentino Rossi secara blak-blakan mengatakan rival terberatnya.

Jika ada yang berpikir, pembalap Repsol Honda Marc Marquez adalah rival terberatnya.

Brother sepertinya salah besar nih.

Marc Marquez dan keempat pembalap lainnya seperti Max Biaggi, Sete Gibernau, Casey Stoner dan Jorge Lorenzo memang punya kenangan tersendiri buat Valentino Rossi.

Tapi kelimanya bukanlah musuh terberat buat Valentino Rossi.

Musuh terberat The Doctor yakni Paolo Tessari.

Baca Juga: Legenda MotoGP Valentino Rossi Ulang Tahun ke-43, Ini Deretan Rekor Yang Disabet The Doctor

Nama Paolo Tessari sendiri mungkin terdengar asing buat fanatikan MotoGP.

Tidak banyak yang mengetahui karier Paolo Tessari.

Paolo Tessari (kiri) jadi musuh terbesar Valentino Rossi (IST)

Ya itu karena Paolo Tessari hanya menjalani 26 balapan di kejuaraan grand prix.

Dengan rincian, 17 balapan di kelas 125 cc dan sembilan di kelas 500 cc.

Posisi terbaiknya berada di tempat ke-12 pada kelas 125 cc tahun 1998.

Kendati kariernya sebagai pembalap profesional sangat singkat, namun Graziano Rossi selaku ayah dari The Doctor pernah memberikan perhatian khusus kepadanya.

Konon, Paolo Tessari disebut Graziano Rossi sebagai lawan terberat Valentino Rossi saat berkompetisi di level junior atau tepatnya pada seri Sport Production.

"Dia memiliki banyak lawan. Dia balapan melawan Max Biaggi, Sete Gibernau, melawan banyak sekali pebalap. Tapi, mungkin ini adalah yang paling sengit," kata Graziano Rossi dikutip dari Motosan.

Baca Juga: Bikin Kepo, Hari Valentine Ada Hubungannya Sama Nama Valentino Rossi?

"Tapi jika ingin jujur, ada seorang pemuda bernama Paolo Tessari dan mereka teman baik. Ini mungkin lawan yang paling sulit. Dia adalah anak laki-laki dari Monza," sambungnya.

Paolo Tessari sendiri punya kenangan selama berhadapan dengan Valentino Rossi di ajang seri sport production.

Dari pengakuannya dia sempat jadi rekan sekamar dengan Valentino Rossi.

Dia selalu menyimpan kenangan manis itu.

Sementara untuk sirkuit, Valentino Rossi menyebut berada di Jerman.

Sachsenring menjadi sirkuit yang ditakut Valentino Rossi (MotoGP)

Atau lebih tepatnya, sirkuit Sachsenring, Jerman.

Valentino Rossu takut terhadap tikungan ke-11 sirkuit ini.

Tikungan tersebut adalah tikungan ke kanan dengan jalan menurun yang harus dilalui dengan cepat, biasanya dilalui dengan 275 km/jam.

Baca Juga: Murid Rossi Pamer Luka Di Lengan Usai Tes Pramusim MotoGP Di Sirkuit Mandalika, Kenapa Tuh?

Sachsenring adalah sirkuit dengan 13 tikungan, 10 ke arah kiri dan 3 ke kanan.

Setelah setengah menit terus menikung ke kiri sejak tikungan ke-4 hingga ke-10, pembalap harus menikung ke kanan di tikungan ke-11.

Tentu saja setelah beberapa tidak menikung ke kanan, bagian kanan ban akan lebih dingin.

Jika tiba-tiba menikung ke kanan dengan kecepatan tinggi, kemungkinan crash sangat besar.

Tikungan ke-11 ini sudah berkali-kali membuat pembalap crash.