Find Us On Social Media :

Perbedaan Dexlite dan Pertamina Dex yang Harganya Naik Lagi, Mana Lebih Bagus

By Ahmad Ridho, Sabtu, 5 Maret 2022 | 08:32 WIB
Dexlite dan Pertamina Dex sama-sama bahan bakar jenis solar, tapi pasti ada kelebihan dari keduanya. (GridOto.com/ Rizky Apryandi)

MOTOR Plus-online.com - Perbedaan BBM jenis Dexlite dan Pertamina Dex yang harganya naik lagi, mana lebih bagus.

Per hari Kamis (3/3/2022) kemarin, PT Pertamina Persero resmi menaikkan harga 3 jenis BBM.

Pertamax Turbo mengalami sedikit kenaikan jadi Rp 14.500 perliter, Pertamina Dex Rp 13.700 dan Dexlite jadi Rp 12.950.

Walaupun motor enggak pakai Dexlite dan Pertamina Dex karena khusus untuk mesin diesel, tapi brother wajib tahu perbedaannya.

Dexlite dan Pertamina Dex sama-sama bahan bakar jenis solar, tapi pasti ada kelebihan dari keduanya.

Dikutip MOTOR Plus-online dari mypertamina.id, Dexlite dan Pertamina Dex dikeluarkan Pertamina khusus untuk kendaraan bermesin diesel.

Walaupun sekilas namanya sama, ternyata angka cetane kedua jenis bahan bakar solar ini berbeda.

Dexlite yang dijual lebih murah dari Pertamina Dex, memiliki angka cetane 51.

Baca Juga: Benarkah Motor Injeksi Wajib Konsumsi BBM Oktan Tinggi? Begini Kata Kepala Bengkel AHASS

Baca Juga: Harga Bensin Pertamax Turbo Naik Rp 1000 per Liter, Ini Motor yang Cocok Pakai BBM RON 98 Pertamina 

Sementara Pertamina Dex yang selisih harganya Rp 750 dari Dexlite punya angka cetane 53.

Pertamina Dex memiliki kelebihan sistem pembakaran yang lebih baik dan efisien dibandingkan Dexlite.

Biar enggak penasaran, simak langsung perbedaan kandungan dan keunggulan antara Dexlite dengan Pertamina Dex.

Dexlite

Bahan bakar Dexlite memiliki angka cetane 51 dan juga memiliki kandungan sulfur maksimal 1200.

Angka ini cukup tinggi dibandingkan dengan bahan bakar solar biasa.

Dengan angka cetane yang tinggi membuat sistem pembakaran menjadi lebih baik dan menambah tenaga mesin.

Sedangkan dengan kandungan sulfur yang cukup rendah membuat mesin dan emisi menjadi lebih bersih.

Baca Juga: Selama 5 Tahun Terakhir Berapa Kali Bensin Pertamina Naik Harga? 

Harga Dexlite terbaru bulan Maret 2022 adalah 12.950 per liter.

Tetapi dapat membuat tarikan gas menjadi lebih halus dan pemakaiannya tidak boros.

Penggunaan bahan bakar Dexlite cocok untuk pengguna kendaraan bermesin diesel yang biasanya menjadikan kendaraannya sebagai kendaraan operasional.

Pertamina Dex

Berbeda dengan Dexlite, Pertamina Dex memiliki angka cetane 53 dan memiliki kandungan sulfur maksimal 300.

Kandungan cetane yang terdapat lebih tinggi dibandingkan dengan Dexlite.

Hal ini dapat memberikan kelebihan, yaitu dapat menjadikan sistem pembakaran lebih baik dan efisien serta membuat mesin lebih bertenaga.

Dengan kandungan sulfur yang lebih rendah dibandingkan dengan Dexlite, membuat bahan bakar ini menjadi lebih ramah lingkungan.

Harga yang terdapat memang sedikit lebih mahal, yaitu 13.700 per liter.

Baca Juga: Update Harga Bensin Pertamina, Shell, Bp dan Vivo Setelah Alami Kenaikan Harga 

Tapi dengan angka cetane yang tinggi dan kandungan sulfur yang rendah, ini sangat direkomendasikan.

Karena dapat membuat mesin kendaraan lebih bertenaga dan lebih ramah lingkungan.

Dapat kita simpulkan bahwa perbedaan antara Dexlite dan Pertamina Dex terdapat pada kandungan cetane dan kandungan sulfur.

Nah jadi jelas nih bro, kalau punya mobil bermesin diesel bisa bedakan Dexlite dengan Pertamina Dex.

Update Harga Bensin Pertamina Maret 2022:

Pertalite: Rp 7.650

Pertamax: Rp 9.000

Pertamax Turbo: Rp 14.500

Dexlite: Rp 12.950

Pertamina Dex: Rp 13.700.