Find Us On Social Media :

Vespa Matic Cocoknya Pakai Bensin Pertalite Atau Pertamax? Nih Jawabannya

By Ardhana Adwitiya, Selasa, 5 April 2022 | 13:15 WIB
Motor Vespa matic cocoknya pakai bensin jenis Pertalite atau Pertamax? Simak penjelasannya biar enggak salah. (Dok. Vespa Indonesia)

MOTOR Plus-online.com - Motor Vespa matic cocoknya pakai bensin jenis Pertalite atau Pertamax? Simak penjelasannya biar enggak salah.

Vespa matic jadi motor matic asal Italia yang banyak dipakai anak muda.

Desain body yang membulat bikin Vespa matic digemari kids zaman now.

Namun masih banyak bikers bingung bensin jenis apa yang cocok untuk Vespa matic.

Sekarang bensin Pertalite ditetapkan sebagai BBM penugasan menggantikan Premium.

Jadi untuk Vespa matic sebaiknya isi bensin Pertalite atau Pertamax nih?

"Karena kompresi Vespa matic sudah di atas 9 : 1, tidak cocok pake bensin Premium," ujar Yolanda Goretty, PR & Communications Officer PT Piaggio Indonesia saat dihubungi MOTOR Plus-online, Kamis (31/3/2022).

"Rasio kompresi mesin Vespa 10,5-11,5 : 1, sangat direkomendasikan untuk pakai bahan bakar dengan oktan 92 ke atas," sambungnya.

Baca Juga: Vespa Matic Boleh Diisi Bensin Premium? Ini Jawaban Bengkel Spesialis

Hal senada juga dijelaskan Abdul Rosyid selaku kepala bengkel spesialis Vespa matic, Scooter VIP.