Find Us On Social Media :

Fabio Quartararo Gak Main-main Incar Podium Di MotoGP Portugal 2022, Motivasi Plus Fakta Juara Musim Lalu

By Joni Lono Mulia, Kamis, 21 April 2022 | 12:00 WIB
Fabio Quartararo gak main-main incar podium dan bahkan menang di MotoGP Portugal 2022 akhir pekan ini, lantaran motivasi plus fakta pernah juara tahun lalu (Twitter/YamahaMotoGP)

MOTOR Plus-online.com - Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP Fabio Quartararo gak main-main incar podium bahkan kemenangan di MotoGP Portugal 2022 akhir pekan ini, berdasarkan fakta dirinya juara musim lalu.

Juara dunia MotoGP 2021 Fabio Quartararo sendiri genap berusia 23 tahun Rabu kemarin, (20/4/2022) dan HUT Fabio Quartararo jadi salah satu momentum bangkit dari belum pernah menang di MotoGP musim ini.

Di samping itu, pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP Fabio Quartararo mengaku performa motor MotoGP Yamaha YZR-M1 di MotoGP Amerika 2022 2 pekan sebelumnya terbilang ada peningkatan.

Meskipun faktanya, motor MotoGP Yamaha YZR-M1 2022 andalan Fabio Quartararo belum ada peningkatan mencolok.

Sebagaimana yang Fabio Quartararo keluhkan terkait dengan tenaga maksimum atau top speed yang segitu-gitu aja serta masalah rear grip yang selalu muncul sejak ronde MotoGP Qatar 2022 kemarin.

Jelang MotoGP Portugal 2022, juara dunia MotoGP 2021 Fabio Quartararo mengaku berani untuk bisa bersaing di barisan depan bahkan menggasak juara.

Hal ini lantaran MotoGP Portugal 2022 menjadi ronde perdana MotoGP di ranah Eropa.

Kemudian juga, Fabio Quartararo punya rekam jejak yang apik di MotoGP Portugal 2021 di sirkuit internasional Algarve Portimao.

Musim lalu, Fabio Quartararo berhasil menjadi juara dan sekaligus menggasak pole position.

"Saya rasa di MotoGP Portugal 2022 ini saya bisa berduel memperebutkan posisi podium atau juara," sesumbar Fabio Quartararo.