Find Us On Social Media :

Ini Alasan Proses Coating Bodi Motor Baru Lebih Cepat Daripada Bodi Motor Lawas

By Mohammad Nurul Hidayah,Yuka Samudera, Jumat, 6 Mei 2022 | 19:50 WIB
Ilustrasi. Bikers tambah ilmu yuk, ini alasan proses coating bodi motor baru lebih cepat daripada bodi motor lawas. (Uje/GridOto)

MOTOR Plus-Online.com - Bikers tambah ilmu yuk, ini alasan proses coating bodi motor baru lebih cepat daripada bodi motor lawas.

Proses coating di bodi motor adalah salah satu bentuk treatment motor kesayangan terhadap bodi motor.

Untuk bikers atau brother yang kepengen bodi motornya tetap awet dan tampak kinclong, proses coating bodi motor salah satu caranya.

Nah ternyata, proses coating di motor baru bisa lebih cepat dibandingkan motor yang sudah berumur atau lawas.

Setia Nugroho, Outlet Manager SCT Galaxy Bekasi, workshop spesialis detailing dan coating motor beri penjelasan soal perbedaan lama proses pengerjaan ini.

"Kalau di motor baru prosesnya bisa selesai 2-3 jam, di motor yang sudah berumur bisa memakan waktu 3-4 jam," buka Setia yang workshopnya di Jl. Boulevard Raya Galaxy RGA 73 Grand Galaxy City, Jaka Setia, Bekasi, Jawa Barat.

Setia menjelaskan, jika perbedaan lama proses pengerjaan coating antara motor baru dan berumur bisa terjadi karena kondisi motor.

"Kalau motor baru kan kondisi cat dan cover body masih mulus, jadi tidak butuh banyak treatment," lanjutnya.

Lapisan coating di body motor hanya perlu satu layer saja (Istimewa)

Baca Juga: Habis Lebaran, Yuk Poles Bodi Kulit Jeruk Di Motor Pakai Empat Cara Ini!

"Kalau motor yang berumur umumnya cat dan cover body sudah banyak goresan dan jamur," tambah Setia.