Find Us On Social Media :

Jelang Moto3 Italia 2022, Pembalap Indonesia Mario Aji Tak Sabar Unjuk Kemampuan

By Erwan Hartawan, Jumat, 27 Mei 2022 | 14:10 WIB
Pembalap Indonesia Mario Aji (MotoGP.com)

MOTOR Plus-Online.com - Kejuaraan dunia Moto3 bakal berlanjut di Sirkuit Tuscany, Mugello, Italia, akhir pekan ini.

Pembalap Indonesia, Mario Aji pun tak sabar unjuk kemampuan di tanah kelahiran legenda MotoGP Valentino Rossi ini.

Mario yang membela Honda Team Asia mengatakan Mugello memiliki banyak tikungan cepat.

Hal itu lah yang membuat dirinya pede bisa tampil optimal.

“Saya biasanya cepat di tikungan seperti itu. Saya tidak sabar untuk mendapatkan pengalaman lebih banyak di akhir pekan ini,” kata Mario dalam keterangan resminya.

Mario memang memiliki pengalaman berharga menjelang balapan di Mugello, terutama cara dia mengendarai motor.

Saat seri di Le Mans, Prancis, dua pekan lalu, Mario finis di posisi 22.

Sedangkan rekan satu tim Mario, Taiyo Furusato, finis di posisi 25.

Baca Juga: Ternyata Kemenangan Rider Kelas MotoGP, Moto2 dan Moto3 Prancis 2022 Ada Orang Indonesia Turut Andil

Disisi lain, Manager Honda Team Asia, Hiroshi Aoyama, mengatakan bahwa Mugello merupakan salah satu sirkuit terbaik di dunia dengan trek yang menantang.