Find Us On Social Media :

Meluncur Honda NX125 2022, Motor Matic Baru Saudara Honda Vario 125 Harga Rp 20 Jutaan

By Yuka Samudera, Jumat, 3 Juni 2022 | 12:05 WIB
Honda NX125 2022 meluncur, motor matic baru saudara Honda Vario 125 versi Cina, harga cuma Rp 20 jutaan! (Honda Wuyang)

MOTOR Plus-Online.com - Honda NX125 2022 meluncur, motor matic baru saudara Honda Vario 125 versi Cina, harga cuma Rp 20 jutaan!

Belum lama ini, Honda Wuyang di Cina baru saja memperkenalkan line up motor matic 125 cc terbaru mereka.

Motor matic terbaru ini adalah Honda NX125 2022 yang bisa juga disebut saudara jauh dari Honda Vario 125 yang ada di tanah air.

Honda NX125 2022 resmi meluncur untuk pasar Cina yang dikenal punya selera desain motor yang unik.

Bicara soal Honda NX125, sebenarnya motor matic ini sudah lumayan lama meluncur di Cina.

Namun di tahun 2022 ini, Honda di Cina kembali menyegarkan Honda NX125 2022 dengan pilihan warna dan livery baru.

Desain Honda NX125 terlihat agak mirip dengan Honda Vario 125 lawas, apalagi bagian headlamp.

Tampak meruncing dan mirip seperti headlamp Honda Vario 125 LED lawas pada saat itu.

Baca Juga: Honda Rilis Motor Matic Baru 2022, Saudara Honda Vario 125 Versi Elegan Ala Skutik Eropa

Honda NX125 2022 meluncur di China. (Honda Wuyang)

Namun Honda NX125 2022 ini tampak sedikit lebih gambot seperti ciri khas motor matic di Cina.

Ukuran kaki-kakinya pun unik, di depan menggunakan pelek 12 inci sedangkan di belakang berukuran 10 inci.

Sedangkan pengereman sudah memiliki fitur Combi Brake System khas Honda.

Ngomongin spesifikasi mesin, Honda NX125 2022 masih memiliki mesin yang sama dengan pendahulunya.

Mesin tersebut berkapasitas 125 cc 1 silinder, berpendingin udara.

Tenaga yang dihasilkan sebesar 8,9 PS pada 7.500 rpm dan torsi maksimum 9,7 Nm pada 6.000 rpm.

Sedangkan tangki bahan bakarnya memiliki kapasitas 6 liter, ditambah bagasi di bawah jok yang muat satu buah helm.

Spidometer Honda NX125 2022 (Honda Wuyang)

Fitur lainnya seperti spidometer full digital, pencahayaan LED, dan port charger USB juga tersedia di motor matic ini.

Baca Juga: Motor Honda Vario 160 Belum 1.000 Km Kampas Kopling Rusak, Netizen Komentar Begini

Honda NX125 2022 (Honda Wuyang)

Harga Honda NX125 2022 yang dijual di Cina adalah 9.690 Yuan atau sekitar Rp 20,9 jutaan.

Sedikit lebih murah dibanding harga Honda Vario 125 yang dibanderol mulai Rp. 22,009,000 OTR Jakarta, mengutip dari situs AHM.

Kalau menurut brother, lebih bagus mana nih Honda Vario 125 atau Honda NX125 2022?