Find Us On Social Media :

Bocoran Motor Baru Honda Hornet, Desain Italia Mesin 2 Silinder

By Reyhan Firdaus, Rabu, 8 Juni 2022 | 17:45 WIB
Sketsa motor baru Honda Hornet (Honda UK)

Baca Juga: Honda Resmi Meluncurkan ADV350, Harga Cuma Setara 4 Honda BeAT

Tarikan desainnya agresif, dengan rangka tubuluar dan buntut runcing ala motor Eropa.

Bahkan melihat tangki dan lampu depannya, brother bakal teringat KTM Duke 790 karena sama-sama runcing.

Mesinnya diumumkan bakal pakai paralel twin 750 cc, dengan firing 270 derajat.

Bisa jadi mesinnya terinspirasi dari Honda NC700 dan Africa Twin, yang pakai firing order serupa.

Yang pasti suaranya bakal berkarakter, dan disebut punya torsi menonjok sejak putaran bawah.

Honda Hornet bakal bersaing lawan Yamaha MT-07 (Honda UK)

Belum diumumkan kapan Honda Hornet bakal meluncur, karena saat ini diperlihatkan sketsa 3d saja.

Yang jelas Honda Hornet pakai platform baru, yang akan muncul varian lain seperti adventure atau full fairing.

Karena konsep itu dipakai Yamaha MT-07, yang jadi basis Tracer 700 sampai sportbike YZF-R7.

Kita tunggu ya kapan Honda Hornet 2022 diluncurkan, dan akankah dijual di Indonesia.