Find Us On Social Media :

CFMoto Foto Pamer Motor Baru Model 450SR, Bakal Rilis di Indonesia?

By Erwan Hartawan, Selasa, 28 Juni 2022 | 16:40 WIB
motor baru CFMoto 450R (Instagram/ cfmotoofficial)

MOTOR Plus-Online.com - Pabrikan motor asal China, CFMoto segera meluncurkan motor baru mereka, bakal rilis juga di Indonesia?

Hal ini terlihat dari postingan instagram @cfmotoofficial yang memamerkan potongan-potongan gambar motor.

Dalam postingan tersebut terlihat bagian-bagian motor 450SR.

Dikutip dari Rideapart, model terbaru CFMOTO 450SR sudah terpampang jelas seperti tampilan depan, cluster informasi, serta penggunaan shockbreaker upside down di bagian depan.

Sebenarnya, CFMOTO 450SR pernah muncul di ajang EICMA 2021 lalu namun masih berbentuk motor konsep.

CFMoto pun memberikan penyesuaian final pada Sportbike dengan kapasitas mesin 450 cc ini.

Ini tentu untuk menarik minat konsumen terhadap 450SR.

Melihat dari modelnya, beberapa hal mendapat perubahan seperti apa yang diinginkan pasar.

Baca Juga: Motor Listrik CFMoto 300GT-E Bakal Jadi Motor Polisi di China, Tampil Kekar Ala Goldwing

Dari beberapa penyesuaian tersebut, antara lain adalah rem depan, knalpot serta beberapa komponen lainnya.

Soal desain pun, CFMOTO 450SR hadir dengan bentuk yang begitu agresif.

Ini terpampang jelas dari desain fairing yang begitu tajam, dengan penyematan dua buah lampu depan di bagian fairing serta mengerucut di bagian bawah.

Penggunaan warna hitam yang dikombinasikan dengan aksen merah, menjadi salah satu hal yang membuat motor tampil lebih garang.

Rencananya CFMOTO 450SR hadir dengan dukungan mesin dua silinder berkubikasi 450 cc.

Tidak disebutkan berapa besaran tenaga serta torsi yang dihasilkan pada ruang mesin tersebut.

Sayangnya, Tidak banyak informasi yang bisa dikulik dari bocoran gambar tersebut.

Namun rencananya motor ini bakal terlebih dahulu iluncurkan untuk pasar China.

Baca Juga: Serbu 2 Motor Baru CFMoto 250 SR dan 250 CLX, Langsung Banjir Diskon

Setelah mereka akan baru mendistribusikan model tersebut ke beberapa negara lain ke Benua Eropa.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by CFMOTO (@cfmotoofficial)