Find Us On Social Media :

Ada Fitur Moge di Honda ADV 160, Tapi Hanya Ada di Varian Ini

By Yuka S., Jumat, 1 Juli 2022 | 15:35 WIB
Ternyata ada fitur moge di Honda ADV 160, namun hanya ada di varian ini! (Yuka S./MOTOR Plus)

Fitur HSTC ini dihadirkan untuk memberikan rasa aman bagi pemotor saat melintasi jalan licin.

Secara fungsi, fitur HSTC sama dengan traction control untuk mengurangi gejala slip yang terjadi di roda belakang.

Cara kerja HSTC menggunakan speed sensor yang dapat membaca kecepatan putaran roda depan dan belakang di motor.

3 warna motor ADV 160 untuk tipe ABS (Dok Honda)

Speed sensor akan mengirimkan sinyal ke ECU, kemudian mengatur bukaan throttle body dan semprotan bensin di injektor.

Jadi jika roda belakang kehilangan traksi, maka ECU akan memberi perintah untuk mengurangi suplai bensin untuk mengurangi tenaga yang disalurkan ke roda belakang.

Fitur HSTC ini bisa dimatikan, untuk menyesuaikan kondisi jalan dan keinginan bikers.

Gimana, tertarik dengan Honda ADV 160 terbaru ini enggak?