Find Us On Social Media :

Modifikasi Husqvarna Svartpilen 250 Berkonsep Street Scrambler, Banyak Part Berkelas Jadi Makin Pede

By Yuka S., Jumat, 12 Agustus 2022 | 15:30 WIB
Modifikasi Husqvarna Svartpilen 250 garapan Monkeywork Garage, konsep street scrambler bertabur part berkelas. (Yuka Samudera/MOTOR Plus)

MOTOR Plus-Online.com - Kepoin modifikasi Husqvarna Svartpilen 250 garapan Monkeywork Garage, gaya street scrambler bertabur part berkelas.

Modifikasi Husqvarna Svartpilen 250 ini benar-benar tampil proper dan cukup detail ubahannya.

Dengan beberapa sentuhan modifikasi, Husqvarna Svartpilen 250 ini tampak berubah dengan gaya street scrambler yang masih terkesan racy.

Adalah Monkeywork Garage, workshop spesialis KTM dan Husqvarna di Bintaro yang menggarap modifikasi ini.

Workshop satu ini memang cukup dikenal bagi para pehobi merek KTM dan Husqvarna nih!

Herman, owner Monkeywork Garage, mengedepankan sisi detail dan tetap proper untuk daily use untuk modifikasi Husqvarna Svartpilen 250 ini.

"Kita kerjakan dengan detail dan memang mengincar untuk tetap nyaman dipakai harian," buka Herman yang bengkelnya berlokasi di Jl. Cemp. V No.14, RT.7/RW.11, Bintaro, Kec. Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan ini.

"Jadi modifikasi Husqvarna Svartpilen 250 ini lebih mengedepankan fungsional, namun tidak meninggalkan gaya atau style modifikasi dari konsep yang kita bawa," lanjutnya.

Monkeywork Garage menggarap modifikasi Husqvarna Svartpilen 250. (Yuka Samudera/MOTOR Plus)

Baca Juga: Grebek Bengkel Monkeywork Garage, Pemilik Motor KTM dan Husqvarna Bisa Servis dan Modifikasi

Memang jika dilihat secara dekat, ubahan di motor naked bike bergaya retro modern ini ada di beberapa sektor saja.

Pakai visor custom dan headlamp guard buatan MWG x M15. (Yuka Samudera/MOTOR Plus)

Mulai dari kokpit dan fascia depan, ada penggunaan visor atau windshield custom garapan MWG x M15 serta ada bar-end spion.

Lalu untuk bagian headlamp juga terpasang headlamp guard yang juga buatan MWG x M15.

Tidak hanya itu, terpasang pula crashbar pada area sekitar mesin untuk melindungi jantung pacu motor ini.

Crashbar M15 di Husqvarna Svartpilen 250. (Yuka Samudera/MOTOR Plus)

"MWG (Monkeywork Garage) sendiri memang berkolaborasi dengan M15, salah satu brand UMKM lokal yang memang kita jamin kualitasnya," ucap Herman.

Yang menjadi menu utama di modifikasi Husqvarna Svartpilen 250 ini ada di sektor kaki-kaki.

Sepasang pelek jari-jari berukuran lebar dengan ban bertapak semi dual-purpose menggantikan pelek dan ban bawaan pabrik.

Bagian pelek depan sudah jari-jari dengan ban dual purpose custom made buatan MWG. (Yuka Samudera/MOTOR Plus)

"Satu set pelek jari-jari ini kita custom made sendiri by MWG yang memang plug n play ke Svartpilen 250," kata Herman.

"Untuk ukuran pelek pakai ring 17 di depan 3 inch dan belakang 4 inch. Ban pakai Pirelli MT60 120/60 dan 160/60," sambungnya.

Baca Juga: Profil Monkeywork Garage, Spesialis KTM dari Modifikasi Hingga Maintenance, Berawal Kepincut KTM

Dengan set seperti ini, bikin tampilan Husqvarna Svartpilen jadi makin spesial dan macho nih!

Pelek belakang custom made by MWG dan knalpot Leovince Classic Racer. (Yuka Samudera/MOTOR Plus)

Urusan exhaust system juga turut dirubah, sekarang menggunakan muffler Leovince Classic Racer yang tampak fit dengan konsep modifikasi motor ini.

Sisanya, beberapa part aftermarket dari FXR turut disematkan di motor ini, mulai dari engine guard, handgrip, dan pentil ban.

Sokbreker Ohlins menggantikan monosok bawaan. (Yuka Samudera/MOTOR Plus)

Plus ditambah sokbreker Ohlins sub-tank yang menggantikan monosok bawaan.

Ada pula tambahan opsional toprack yang bisa dipasang di buritan secara pnp dari MWG x M15 juga.

Keren kan brother modifikasi Husqvarna Svartpilen 250 ini?

Modifikasi Husqvarna Svartpilen 250 garapan Monkeywork Garage. (Yuka Samudera/MOTOR Plus)

Data Modifikasi

- Windshield Custom by MWG x M15
- Headlamp Guard by MWG x M15
- Crashbar M15
- Velg Wired Spoke custom made by MWG
- Ban Pirelli MT60 120/60 depan 160/60 belakang
- Leovince Classic Racer
- Monosok Ohlins sub-tank
- Engine Guard Svartpilen FXR
- Handgrip Svartpilen FXR
- Pentil ban Svartpilen FXR
- Toprack MWG x M15

Monkeywork Garage

Jl. Cemp. V No.14, RT.7/RW.11, Bintaro, Kec. Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan ini.

+62.8788.788.6533, @monkeywork_garage