Find Us On Social Media :

Fabio Quartararo Ngamuk-ngamuk Usai Balapan MotoGP Misano 2022

By Ilham Ega Safari, Senin, 5 September 2022 | 14:20 WIB
Fabio Quartararo frustasi balapan di MotoGP Misano 2022 (MotoGP)

MOTOR Plus-Online.com - Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP Fabio Quartararo ngamuk-ngamuk setelah balapan MotoGP Misano 2022.

Fabio Quartararo mengawali start dari grid ke-8, berjejer dengan pembalap Aprilia, Aleix Espargaro di grid ke-9.

Tepat di depannya ada Francesco Bagnaia yang mulai dari grid ke-5 karena penalti turun tiga posisi.

Sepanjang balapan Fabio Quartararo lebih banyak menghabiskan waktu bertarung di barisan tengah.

Ia hampir tak punya kesempatan bertarung dengan barisan terdepan pada balapan kali ini.

Sedangkan Francesco Bagnaia langsung melesat terdepan sejak awal balapan hingga ia keluar jadi pemenang.

El Diablo harus puas menerima finis posisi ke-5.

Usai balapan San Marino, Fabio Quartararo ngamuk karena hasil balap tak sesuai harapannya.

Baca Juga: DRAMA! Baru Tikungan Pertama Lap 1, Pembalap Ducati Rontok di MotoGP Misano 2022

"Marah tidak, tapi frustrasi iya." kata Fabio Quartararo.

"Hari ini adalah hari di mana saya tidak memiliki masalah dengan motor."

"ritme kami kurang lebih seperti yang kami miliki selama latihan”, jelas Fabio Quartararo dikutip dari Motosan.es.

Menurut juara dunia MotoGP 2021 Fabio Quartararo situasi Yamaha tidak sedang kondisi terbaik.

Fabio Quartararo tak menutup mata fakta motor Yamaha YZR-M1 memang kurang bertenaga dibanding motor lainnya, terutama Ducati Desmosedici.

"Kami tidak punya lagi." kata Fabio Quartararo.

"Saya merasa kami telah mencapai batas untuk motor, saya tidak bisa melangkah lebih jauh."

"Lebih dari marah karena ini, bahwa saya belum bisa melakukan balapan seperti yang saya inginkan." jelasnya.

Baca Juga: Update Klasemen Usai MotoGP Misano 2022, Francesco Bagnaia Naik ke Peringkat 2 

Kini poin klasemen MotoGP 2022 dari genggaman Fabio Quartararo mulai terpangkas oleh Francesco Bagnaia.

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia hanya tertinggal 30 poin dari El Diablo julukan Fabio Quartararo.