Find Us On Social Media :

Jelang MotoGP Australia 2022 Balapan Tersisa 3 Seri, Siapa Yang Pantas Jadi Juara Dunia?

By Ilham Ega Safari, Selasa, 11 Oktober 2022 | 18:30 WIB
Beda hanya 40 poin, lima pembalap berpeluang dalam perebutan juara dunia MotoGP 2022 mulai MotoGP Australia 2022 (MotoGP)

MOTOR Plus-Online.com - Akhir pekan ini MotoGP 2022 masuk pengujung musim ronde 18 di Australia (13-16/10/2022).

Tersisa tiga ronde, siapa yang pantas jadi juara dunia dengan kelebihannya masing-masing?

Seperti yang diketahui dengan tiga ronde tersisa hanya menyisakan 75 poin maksimal.

Melansir MotoGP.com, setidaknya ada 3 pembalap yang bersaing ketat dalam perebutan juara dunia MotoGP 2022.

1. Fabio Quartararo (Yamaha) = 219 poin
2. Francesco Bagnaia (Ducati) = 217 poin (-2)
3. Aleix Espargaro (Aprilia) = 199 poin (-20)

Selain mereka masih ada Enea Bastianini (-39) dan Jack Miller (-40).

Namun, pertarungan mengerucut ke Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia yang berbeda hanya dua poin saja.

Fabio Quartararo harus bisa berpeluang melawan di MotoGP Australia 2022 pekan ini.

Sebab karakteristik Sirkuit Phillip Island diyakini cocok dengan kelebihan motor Yamaha YZR-M1 dalam melibas tikungan cepat serta El Diablo pernah start dari kedua (MotoGP 2019).

Baca Juga: Perebutan Juara Dunia MotoGP 2022 Beda 2 Poin, Marc Marquez Dukung Siapa?