Find Us On Social Media :

Hyundai dan KIA Jadi Sponsor Kendaraan Listrik Piala Dunia 2022, Apa Saja?

By Didit Abdillah, Kamis, 17 November 2022 | 15:15 WIB
Hyundai dan KIA menjadi sponsor kendaraan listrik dalam ajang Piala Dunia 2022. Apa saja tipe yang dibawa? (Hyundai Electric)

Motor PLUS-Online.com - Pada ajang Piala Dunia 2022 di Qatar (20/11-18/12) mendatang juga melibatkan unsur-unsur otomotif. 

Salah satunya kendaraan listrik yang digunakan dalam hal akomodasi dan transportasi setiap pihak yang terlibat di Piala Dunia 2022

Guna menunjang sarana transportasi, KIA dan Hyundai menjadi sponsor utama dalam hal penyediaan kendaraan. 

Tak tanggung-tanggung KIA dan Hyundai menyiapkan beragam varian tipe dengan mengedepankan tipe mobil listrik. 

Kedua pabrikan mobil asal Korea Selatan itu memang sedang gencar memproduksi kendaraan bebas emisi dan mempromosikannya di seluruh dunia. 

Hyundai akan mengakomodir bus listrik, 10 Hyundai Elec Cityyang diperuntukan bagi semua atlet yang bertanding, beserta staff dan tim pelatih. 

KIA andalkan EV6 GT untuk angkut penumpang VVIP selama Piala Dunia 2022 (KIA)

Tak hanya itu untuk kendaraan yang digunakan para wasit, staff dari FIFA dan para VIP pun disediakan Hyundai IONIQ 5, Sonata HEV, Tucson HEV, KONA HEV dan Genesis G80 EV. 

Memang Hyundai menyediakan mobil yang masih hybrid elektrin dan sudah ful elektrik di Piala Dunia 2022 mendatang. 

Tercatat ada 226 unit mobil yang disediakan oleh Hyundai di Qatar nanti.