Find Us On Social Media :

Surabaya Darurat Geng Motor, Keluar Tengah Malam Diancam Clurit

By Albi Arangga, Minggu, 4 Desember 2022 | 08:25 WIB
Ilustrasi geng motor liar di Surabaya. (Tribun Video)

Beragam komentar muncul terkait unggahan tersebut.

"Aku yang pulang ngopi malam-malam jadi takut," tulis salah satu akun.

Kasi Humas Polrestabes Surabaya Kompol M. Fakih, pun memberikan tanggapannya.

Faqih meminta agar masyarakat Surabaya melaporkan ke kantor polisi terdekat apabila mendapati gangster yang membawa senjata tajam.

"Silakan melapor ke kantor polisi terdekat atau call 110," terangnya, dalam pesan singkat kepada Kompas.com, sabtu (3/12/2022).

Dirinya juga menjelaskan, saat ini pihak kepolisian telah mengamankan anggota geng motor di wilayah Sukolilo.

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Viral di Media Sosial Surabaya Banyak Gangster Bersenjata Tajam Berkeliaran, Ini Tindakan Polisi