Find Us On Social Media :

Alasan Jumlah Lap MotoGP Di Tiap Sirkuit Beda-Beda, Ini Penjelasannya

By Joni Lono Mulia, Senin, 19 Desember 2022 | 19:55 WIB
Terungkap fakta alasan kenapa jumlah lap MotoGP di setiap sirkuit bisa beda-beda, simak penjelasannya (Michelin/PhotoPSP/Lukasz Swiderek)

MOTOR Plus-online.com - Brother pada ngeh nggak sih kalau jumlah lap MotoGP di setiap sirkuit itu beda-beda, kok bisa? Ternyata ada alasannya, simak penjelasannya.

Kalau menjawab kok bisa, tentu bisa saja jumlah lap MotoGP di tiap sirkuit gelaran balap MotoGP berbeda-beda.

Faktanya MotoGP 2023 bakal ada 21 ronde yang berarti terdapat 21 sirkuit yang jadi venue MotoGP musim depan.

Pastinya, jumlah lap MotoGP di tiap sirkuit MotoGP musim pasti beda-beda.

Penasaran apa yang jadi patokan kok jumlah lap MotoGP di setiap sirkuit itu beda-beda.

Tentunya patokannya adalah regulasi MotoGP itu sendiri.

Regulasi menjelaskan bila gelaran MotoGP itu ditentukan oleh 2 hal penting, yaitu waktu dan total panjang jarak tempuh balapan MotoGP.

Dalam regulasi MotoGP ditentukan balapan MotoGP itu paling lama berlangsung 40-45 menit.

Sementara untuk kelas di bawah MotoGP seperti; Moto2 dan Moto3 lebih kecil dari 45 menit lamanya balapan.

Baca Juga: Peringkat Sirkuit MotoGP 2022 Berdasarkan Jumlah Crash, Sirkuit Mandalika Nomor Berapa?