Find Us On Social Media :

Harga Motor Vespa Primavera 150 Januari 2023, Termurah Sentuh Rp 50 Jutaan

By Ardhana Adwitiya, Selasa, 10 Januari 2023 | 17:45 WIB
Ilustasi harga motor Vespa Primavera 150 bulan Januari 2023, Vespa Primavera S 150 (kiri) dan Vespa Primavera 150 (kanan) naik Rp 2,5 juta. (Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online)

MOTOR Plus-online.com - Harga motor Vespa Primavera 150 bulan Januari 2023, paling murah sudah tembus Rp 50 jutaan. Harga Vespa resmi naik di awal tahun 2023.

Harga motor Vespa Primavera 150 Januari 2023 untuk tipe paling murah sudah menyentuh Rp 50 jutaan. Padahal harga Vespa Primavera 150 bulan Desember 2022 lalu masih sekitar Rp 40 jutaan.

Buat yang belum tahu, Vespa Primavera 150 dijual dalam dua tipe yakni standar dan S. Perbedaannya ada di grafis yang membalut Vespa matic itu.

Vespa Primavera 150 i-get ABS bergaya simple, sedangkan Vespa Primavera S 150 i-get ABS lebih nyentrik dengan grafis spesial di body samping serta list body biru.

Pada Desember 2022 lalu, Vespa Primavera 150 dijual Rp 48.200.000 untuk On the Road (OTR) Jakarta, menjadikannya Vespa matic 150 cc termurah. Sementara harga Vespa Primavera 150 Januari 2023 naik menjadi Rp 50.700.000 OTR Jakarta.

Fitur Unggulan Vespa Primavera 150 i-get ABS (Kolase/Dok.Piaggio Indonesia)

Begitu juga dengan Vespa Primavera S 150, dari awalnya Rp 50.700.000 naik menjadi Rp 53.200.000 OTR Jakarta.

Artinya baik Vespa Primavera 150 maupun Vespa Primavera S 150 mengalami kenaikan harga sebesar Rp 2,5 juta.

Walau begitu, ada program awal tahun 'DAZZLE YOUR 2023 NOW!' yang digelar PT Piaggio Indonesia selama bulan Januari 2023.

Baca Juga: Harga Motor Vespa S 125 Januari 2023, Naik Rp 3 Juta Intip Speknya

Dengan program tersebut, bikers berkesempatan mendapatkan Exclusive Style Voucher sampai Rp 10 juta, dan Exclusive Accessories Voucher sampai Rp 1,5 juta.

Sekedar info, Vespa Primavera 150 dibekali mesin single silinder 154,8 cc 3-klep berpendingin udara dengan teknologi i-get.

Mesin tersebut mengeluarkan tenaga 12 dk pada 7.500 rpm dan torsi 12 Nm pada 5.000 rpm.

Urusan kaki-kaki, Vespa Primavera 150 dibekali pelek 12 inci depan belakang, dibalut ban tubeless ukuran 110/70-12 depan dan 120/70-12 belakang.

Untuk peredaman, terpasang single arm sok depan dan monosok belakang dengan 4 setelan preload.

Tiga Pilihan Warna Vespa Primavera 150 i-get ABS (Kolase/Dok. Piaggio Indonesia)

Soal fitur, Vespa Primavera 150 punya banyak teknologi kekinian, seperti panel instrumen semi-digital yang memadukan spidometer model jarum dan layar digital LCD, serta slot USB untuk mengecas smartphone.

Ditambah lampu utama LED, LED DRL di area lampu sein, pengaman kunci Anti-theft Immobilizer, serta kunci jok elektrik.

Untuk keselamatan pengendara, terpasang rem cakram depan lengkap dengan fitur ABS (Anti-lock Braking System).

Dengan demikian, Vespa Primavera 150 i-get ABS menjadi motor Vespa matic 150 cc termurah dengan harga Rp 50,7 juta.