Find Us On Social Media :

Pemutihan Pajak 2023 Cek Daftar Wilayah Seluruh Indonesia dan Catat dari Tanggal Berapa Dimulainya

By Aong, Kamis, 26 Januari 2023 | 07:55 WIB
Pemutihan pajak 2023 khusus kendaraan dibuka sejumlah wilayah di seluruh Indonesia (Facebook Asajuk Id)

Baca Juga: Serentak Pemutihan Pajak 2023 di 5 Wilayah Catat Kapan Mulainya STNK Motor 2 Tahun Gak Jadi Bodong

Daftar pemutihan pajak kendaraan seluruh Indonesia (Facebook Hakim Putra Furcahu)

Perlu diingat bahwa yang dihapus berupa dendanya saja, namun ada juga sejumlah daerah yang menghapus pokok pajak bagi yang nunggak lama. 

Pemutihan pajak sering dilaksanakan pemerintah daerah masing-masing dengan tujuan meringankan beban pajak kendaraan kepada masyarakat.

Harapannya program ini bisa menertibkan wajib pajak yang menunggak pembayaran pajak kendaraannya. 

Tapi, sampai saat ini tidak sedikit masyarakat yang salah menafsirkan mengenai kebijakan penghapusan sanksi pajak, dikira tidak perlu bayar pajak.

Padahal pemutihan artinya denda yang seharusnya dibebankan telah hilang dan pemilik kendaraan tetap diharuskan bayar pajaknya. 

Berikut ini daftar wilayah yang sedang melakukan pemutihan pajak 2023 di seluruh Indonesia.

Wilayah  Tanggal Fasilitas
Aceh 2 Januari - 28 Februari

-Bebas denda pajak

- Pajak mati lama hanya bayar 3 tahun

-Gratis BBNKB

Riau Februari - Proses Pergub
Jambi 6 Januari - 6 April

-Pajak nunggak lama hanya bayar 2 tahun

-Bebas BBNKB

Sidoarjo Januari - Maret - Bebas denda pajak kendaraan dan pajak lainnya
Sulawesi Barat 12 Januari-5 Maret -Bebas denda pajak