Find Us On Social Media :

Gawat Polisi Kasih Bocoran Jam Rawan Begal Motor di Jakarta, Nyawa Bisa Melayang

By Ahmad Ridho, Jumat, 17 Februari 2023 | 16:00 WIB
Ilustrasi, Polda Metro Jaya mengatakan aksi begal motor sering terjadi pada pukul 00.00 WIB dini hari hingga 04.00 WIB waktu subuh. (Instagram/bekasi_24_jam)

MOTOR Plus-online.com - Waspada begal motor di Jakarta makin nekat, polisi kasih tahu jam-jam rawan.

Begal tidak kenal kasihan, pemotor yang jadi incaran dikepung dan dirampas motornya.

Bahkan kalau pemotor nekat melawan nyawa bisa melayang.

Polisi himbau pemotor jangan keluar malam karena ada jam tertentu begal biasa beraksi.

Hindari keluar malam sendirian kalau tidak ingin jadi korban begal sadis.

Polisi juga meminta untuk mengurangi akivitas malam hari jika tidak terlalu penting.

Polda Metro Jaya menyampaikan kalau aksi kejahatan kerap terjadi pada pukul 00.00 WIB dini hari hingga 04.00 WIB waktu subuh.

Hal itu disampaikan oleh Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Metro Jaya, Kombes Hengki Haryadi.

Baca Juga: Begal Gasak Uang Setelah Gagal Rampas Motor Karyawan di Kebayoran Lama, Korban Mengaku Ikhlas

"Tindak kejahatan sering terjadi pada pukul 00.00 WIB malam hingga pukul 04.00 subuh," ujarnya, kepada wartawan (17/2/2023).