Find Us On Social Media :

Pemotor Hati-hati, Ada 21 Ribu Titik Jalan Rusak Di DKI Jakarta, Paling Banyak Di Wilayah Ini

By Indra Fikri, Senin, 13 Maret 2023 | 10:15 WIB
Ilustrasi jalan rusak. Ada 21 ribu titik jalan rusak di Jakarta, pemotor waspada. (TribunnewsBogor.com)

Kondisi ini semakin diperparah dengan tingginya curah hujan yang mengguyur Jakarta selama beberapa bulan terakhir ini.

"Curah hujan yang tinggi menambah kerusakan," tambahnya.

Faktor terakhir yang mempengaruhi banyaknya jalan rusak adalah adanya sejumlah pekerjaan galian yang justru kerap mengakibatkan jalan ambles atau longsor.

Untuk memperbaiki puluhan ribu jalan rusak ini, Dinas Bina Marga DKI bakal lebih dulu mengelompokkannya dalam beberapa kategori, mulai dari rusak ringan, hingga berat.

"Kalau rusak ringan kami gunakan coldmix, kalau rusak sedang hotmix, serta rusak berat pakai hotmix dan beton," jelas Hari.

Hari pun menambahkan, proses perbaikan seluruh jalan berlubang di DKI Jakarta ditargetkan rampung pada pertengahan Maret 2023 ini.

Baca Juga: 3 Cara Mudah Merawat Standar Tengah Pada Motor, Bikers Harus Simak

"Mudah-mudahan di minggu ke-3 Maret saat curah hujan sudah mulai sedikit kami lakukan perbaikan secara permanen dengan hotmix dan beton," tutupnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Waspada! Ada 21 Ribu Titik Jalan Berlubang di Ibu Kota, Terbanyak di Jakarta Timur