Find Us On Social Media :

Gacor Hari Sabtu, Marc Marquez Contek Data Joan Mir Dan Alex Rins Di MotoGP Portugal 2023

By Indra Fikri, Minggu, 26 Maret 2023 | 14:15 WIB
Marc Marquez contek data Joan Mir dan Alex Rins di MotoGP Portugal 2023. (MotoGP.com)

MOTOR Plus-online.com - Penampilannya mengejutkan di hari Sabtu (25/3/2023), ternyata Marc Marquez mencontek data telemetri milik Joan Mir dan Alex Rins di MotoGP Portugal 2023.

Marc Marquez mendapatkan pole position pertamanya tahun ini di pagi hari, lalu dirinya finis ketiga saat Sprint Race digelar sore harinya.

"Ini adalah hari Sabtu yang benar-benar tidak terduga, tetapi saya sangat senang dengan hal ini," buka Marc Marquez.

"Kemarin kami bekerja keras untuk meningkatkan beberapa hal, termasuk gaya berkendara saya," tambahnya.

Marquez mengungkapkan, bahwa dirinya telah berbicara dengan tim dan mereka melihat bagian mana lagi yang bisa dia tingkatkan untuk pertarungan di sisa akhir pekan ini.

"Tidak mudah bagi tim untuk memberikan nasihat kepada seseorang yang telah memenangkan begitu banyak, atau bagi saya yang dapat dengan mudah menerima dan mengasimilasinya," ucap Marquez.

"Yang pertama, ini adalah keuntungan yang baik untuk mengelola balapan besok," sambungnya.

"Kami tahu bahwa dalam long race, alias balapan panjang kami tidak begitu kuat, tetapi berada di sana membutuhkan kerja keras," aku pembalap asal Cervera, Spanyol itu.

Baca Juga: Teman Satu Tim Marc Marquez Diganjar Penalti Di MotoGP Portugal 2023

"Kami akan bekerja sama dengan Honda dan para mekanik untuk memperbaiki titik-titik yang merupakan kekurangan kami," lanjutnya.

Di sesi kualifikasi, Marc Marquez banyak dicibir karena catatan waktu tercepatnya didapat dari hasil towing dengan Joan Mir di Q1 dan Enea Bastianini di Q2.