Find Us On Social Media :

Baru Tahu Kalau Ban Motor Listrik Ternyata Beda dengan Ban Motor Biasa, Begini Penjelasannya

By Uje, Jumat, 19 Mei 2023 | 16:25 WIB
Ban motor listrik umumnya pakai ukuran 10-12 inci, komponnya bisa berbeda dengan ban motor biasa (Uje)

 Baca Juga: Motor Murah Mirip Honda Scoopy Tenaga Listrik Greentech Scood, Harga Cuma Rp 9 Jutaan Berkat Subsidi

 

Ban Milleprimo ADX untuk motor Vespa, saat ini coba riset untuk ban motor listrik (Istimewa)

Disambung oleh Agung Yulianto selaku Founder merek ban ADX Tire saat ini pihaknya tengah melakukan riset untuk ban motor listrik di Indonesia.

"Sementara ini memang rata-rata ban motor listrik ini pasti impor, makanya kita lihat sebagai peluang," ujarnya saat ditemui di acara Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS).

"Tapi kita harus perhatikan juga konstruksinya sebelum produksi, selain itu kita juga kenyamanannya dan berapa ukuran yang banyak dipakai," lanjut Agung yang masih fokus di pasar ban motor Vespa dan Minibike.

"Soalnya secara bobot motor listrik ini umumnya berat karena baterainya dia berat, tapi rata-rata motor listrik ini pakai ukuran ban kecil antara 10 dan 12 inci," terangnya.

"Apalagi untuk motor listrik yang beredar itu mayoritas pakai model hub, itu komponnya biasanya akan sedikit lebih keras ketimbang ban motor biasa," tutup Agung.