Find Us On Social Media :

Baru Tahu Francesco Bagnaia Menang MotoGP Belanda 2023, Tambah Banyak Daftar Rekor Dibuatnya

By Joni Lono Mulia, Kamis, 29 Juni 2023 | 22:20 WIB
Baru tahu Francesco Bagnaia menang MotoGP Belanda 2023, bertambah banyak daftar rekornya, simak faktanya (MotoGP)

MOTOR Plus-online.com - Francesco Bagnaia berhasil menang di MotoGP Belanda 2023 menyegel titel juara dunia paruh musim pertama MotoGP, baru tahu daftar rekornya tambah banyak.

Daftar rekor Francesco Bagnaia bertambah banyak usai menang MotoGP Belanda 2023.

MotoGP Belanda 2023 juga menutup paruh musim pertama musim ini, Francesco Bagnaia dinobatkan sebagai juara dunia paruh musim.

Tidak sampai di situ Francesco Bagnaia juga menjadi pembalap dengan total menang terbanyak.

Pembalap kelahiran 14 Januari 1997 itu mengoleksi 4 kemenangan dari total 8 ronde MotoGP yang sudah digelar.

Artinya, 50% atau separuh kemenangan ronde MotoGP jadi milik murid Valentino Rossi Francesco Bagnaia.

Selain itu, Francesco Bagnaia juga menjadi pembalap yang banyak gasak pole position di paruh musim MotoGP 2023.

Total Pecco panggilan akrabnya sudah mengoleksi 4 kali pole position (MotoGP Amerika, Prancis, Italia dan Jerman.

Pantas disebut juara dunia paruh musim MotoGP 2023, Francesco Bagnaia berada di puncak klasemen pembalap MotoGP 2023 dengan koleksi 194 poin.

Peringkat kedua klasemen pembalap MotoGP ada Jorge Martin (159 poin) dan ketiga diisi Marco Bezzecchi (158 poin).

Tak sampai di situ, Francesco Bagnaia menang MotoGP Belanda 2023 menambah total kemenangan di kelas premier MotoGP menjadi 15 kali.

Baca Juga: Berkat Francesco Bagnaia, Sah Italia Jajah Sirkuit Assen MotoGP Belanda

Perolehan itu membuat Francesco Bagnaia menyamai torehan Andrea Dovizioso mengoleksi 15 kali menang.

Hasil itu membuat Francesco Bagnaia masuk daftar pembalap Italia yang menang banyak di kelas premier.

Posisi pertama ada Valentino Rossi (89 kali menang); berikutnya Giacomo Agostini (68 kali menang) dan Francesco Bagnaia (15 kali menang).

Rekor demi rekor baru siap dipecahkan Francesco Bagnaia di paruh musim kedua MotoGP 2023 tentunya dengan syarat harus menang.