Find Us On Social Media :

Kenapa AT Di Nama Honda BeAT Huruf Besar Ternyata Ada Artinya

By Reyhan Firdaus, Jumat, 30 Juni 2023 | 15:27 WIB
AT di nama Honda BeAT pakai huruf kapital (AHM)

MOTOR Plus-online.com - Nama Honda BeAT rupanya kepanjangan yang terlihat di penamaanya.

Kalau brother perhatikan, penulisan AT di nama Honda BeAT menggunakan huruf kapital atau besar.

Baik di website Astra Honda Motor (AHM), penulisan di media seperti Motorplus, sampai brosur di dealer.

Ternyata ada maksud kenapa AT di nama Honda BeAT pakai huruf kapital, yang dipakai sejak pertama diluncurkan.

Honda BeAT diluncurkan pertama kali di Indonesia pada tahun 2008, dan langsung booming.

Ini mengikuti perkembangan trend motor matic, yang di Indonesia dipopulerkan oleh Yamaha Mio.

Sebelumnya Honda hanya memasarkan satu model matic, yaitu Honda Vario 110 yang muncul tahun 2006.

Debut pertama Honda BeAT sendiri bukan di Indonesia, melainkan Thailand dengan nama Honda Icon.

Makanya biar beda dengan Thailand, PT AHM memilih nama Honda BeAT yang familiar.

Kenapa familiar, soalnya nama Beat telah dipakai di beberapa produk Honda, mulai dari motor sampai mobil sport.