Find Us On Social Media :

Kapan Harus Ganti Baterai Remote Keyless Honda? Ternyata Usianya Cuma Segini Bro

By Uje, Kamis, 13 Juli 2023 | 21:41 WIB
Baterai untuk remote keyless Honda tipe CR2302 (Naufal/Gridoto.com)

MOTOR Plus - online.com Banyak motor matic keluaran Honda sudah pakai keyless sebagai pengganti anak kunci.

Sebut saja motor matic yang sudah pakai keyless seperti Honda PCX, Honda Vario, Honda ADV, Honda Scoopy.

Tapi seiring pemakaian baterai remote keyless akan melemah dan harus ganti baru.

Untuk pengguna baru tentu akan bingung kapan harus ganti baterai remote keyeless Honda ini.

Seperti pernah diungkapkan oleh Service Advisor AHASS Berdikari Motor Pamulang, Muhammad Fikri usia baterai untuk remote keyless sekitar dua tahun.

"Untuk pemakaian normal atau harian rata-rata dua tahun pemakaian baterai akan melemah," bukanya.

Tapi tenang saja, ganti baterai remote keyless ini tidak ribet dan tidak harus ganti di bengkel resmi.

Karena baterai yang digunakan untuk reymote keyless motor Honda adalah model koin tipe CR2032.

Baca Juga: Bukan Palsu Aki Dijual Setengah Harga Kondisi Baru Keluaran Merek Terkenal

 

Ilustrasi Keyless di Honda PCX, baterai akan lemah kurang lebih usia pakai 2 tahun (Astra Honda Motor)

Baterai koin CR2032 untuk remote keyless Honda ini banyak dijual baik secara online atau di toko fotokopi.

Penggantiannya juga ternyata cukup mudah dan bisa dilakukan sendiri di rumah.

Caranya buka reymote keyless menggunakan jari atau obeng minus, kalau sudah terbuka tinggal cabut baterai dan ganti baterai remote keyless dengan yang baru.

Harga baterai untuk remote keyless Honda ini juga cuma Rp 20 ribuan saja.

Tapi kalau motor sudah dipakai selama dua tahun dan keyless mulai tidak berfungsi artinya kalian harus ganti baterai baru.