Find Us On Social Media :

Marc Marquez Gabung Ducati, Siapa Mekaniknya Buat MotoGP 2024?

By Reyhan Firdaus, Sabtu, 7 Oktober 2023 | 07:33 WIB
Tantangan berat Marc Marquez di MotoGP 2024 pindah dari Honda, gabung skuat MotoGP satelit dan tidak ditemani lagi crew chief Santiago Hernandez (Cormac Ryan-Meenan)

MOTOR Plus-online.com - Banyak perubahan terjadi jika Marc Marquez gabung Ducati.

Belum diumumkan tim apa yang dipilih Marc Marquez, untuk MotoGP 2024.

Meninggalkan tim pabrikan Repsol Honda, Marc Marquez santer mau gabung Gresini Racing.

Tentunya Marc Marquez harus adaptasi banyak, karena Gresini Racing pakai motor Ducati.

Selain itu Marc Marquez juga harus kerja sama dengan crew chief atau kepala mekanik baru.

Sebelumnya Marc Marquez selalu memakai crew chief Santi Hernandez.

Santi Hernandez menemani Marc Marquez, sejak balapan Moto2 dan sepanjang karirnya di MotoGP.

Berarti sudah 13 tahun, Marc Marquez memakai crew chief yang sama.

Namun kenapa Marc Marquez saat pindah tim, tidak membawa Santi Hernandez?

Padahal banyak contoh crew chief yang ikut bersama pembalap, saat pindah tim dan pabrikan.

Baca Juga: Marc Marquez Pindah Dari Honda Di MotoGP 2024, Sudah 6 Pembalap Hengkang Di Bawah Pimpinan Orang Ini

Ambil contoh Cristian Pupulin, crew chief yang ikut pindah bersama Jack Miller dari Ducati ke KTM.

Padahal Pippi, sapaan akrab Cristian Pupulin sudah puluhan tahun bersama Ducati, tepatnya 21 tahun.

Banyak yang bilang, Santi Hernandez tidak ikut Marc Marquez karena dilarang Honda Racing Corporation.

HRC tidak ingin rahasia Honda RC213V diketahui tim lain, apalagi Marc Marquez merupakan pembalap nomor satu Honda.

Tapi opini itu bisa ditepis, dengan contoh Dani Pedrosa yang pensiun dari Honda lalu ditarik KTM.

Sosok crew chief Joan Mir, Frankie Carchedi (kiri) bersama Joan Mir (Suzuki Racing)

Dani Pedrosa merupakan ex pembalap Repsol Honda, dan jadi sosok penting pengembangan motor MotoGP Honda.

Pembalap Spanyol ini membantu pengembangan motor Honda, sejak era RC212V sampai RC213V.

Makanya KTM menarik Dani Pedrosa, karena pengalamannya dalam menghasilkan motor juara.

Lantas, siapa crew chief Marc Marquez kelak gabung Gresini, rupanya sosok hebat juga.

Yaitu Francesco Carchedi, crew chief Fabio Di Giannantonio dan sebelumnya membantu Joan Mir juara MotoGP 2020 bersama Suzuki.