Find Us On Social Media :

Lawan Honda CBR, Kawasaki Ninja ZX-25R Turun di ARRC, Jadi Tidak Imbang?

By Reyhan Firdaus, Selasa, 5 Desember 2023 | 15:50 WIB
Aiki Iyoshi mengetes Kawasaki Ninja ZX-25R buat ARRC (twitter.com/SNIPER_nuts)

MOTOR Plus-online.com - Kawasaki akan menurunkan Ninja ZX-25R buat ARRC 2024 buat lawan Honda.

Asia Road Racing Championship (ARRC) 2024 bakalan makin seru saja nih karena ada dua motor baru di kelas AP250.

Yaitu Kawasaki Ninja ZX-25R, dan Yamaha YZF-R3 yang sedang dites di sirkuit Chang, Buriram Thailand (4/12/2023).

Dua motor ini turun, demi melawan disebut siap lawan Honda CBR250RR, penguasa kelas AP250.

Banyak yang heran, kenapa Kawasaki Ninja ZX-25R diperbolehkan turun AP250 oleh TWMR, promotor ARRC.

Kawasaki Ninja ZX-25R sedang dites tim Manual Tech buat ARRC (twitter.com/SNIPER_nuts)

Karena berbeda dengan kompetitornya, Kawasaki Ninja ZX-25R menggunakan mesin 4 silinder inline.

Sedangkan Honda CBR250RR dan Yamaha YZF-R25, pakai mesin paralel twin alias dua silinder sejajar.

Konon ini pertimbangan TWMR dan masukan dari pabrikan, agar kelas AP250 makin ketat persaingannya.

Seperti brother tahu, Honda CBR250RR jadi penguasa AP250, dengan kemenangan Rheza Danica dari Astra Honda Racing Team (AHRT) di musim 2023.

Honda CBR250RR bisa melesat, karena diuntungkan klep lebih besar dibanding Yamaha R25 dan Kawasaki Ninja 250.

Baca Juga: Modifikasi Motor Kawasaki Ninja Biaya Rp 500 Juta Kok Tidak Boleh Dipakai di Jalan Raya

Memang, Kawasaki Ninja 250 bersama Manual Tech bisa juara di tahun 2019 dan 2022 bersama AM Fadly.

Namun di tahun 2020, Manual Tech yang digawangi Ibnu Sambodo sudah berencana turun pakai Kawasaki Ninja ZX-25R.

"Kalau misalnya regulasinya mengizinkan, pasti bisa ikut balap. Tinggal disertakan homologasinya saja," tutur Pakdhe, sapaan akrab Ibnu Sambodo.

Regulasi dan homologasi, pastinya harus diatur karena limiter RPM Kawasaki Ninja ZX-25R sangat tinggi.

Dalam kondisi standar, Kawasaki Ninja ZX-25R bisa berkitir sampai 18.000 rpm, jauh di atas kompetitornya.

Kawasaki Ninja ZX-25R harus dibatasi limiternya untuk turun ARRC 2024 (twitter.com/SNIPER_nuts)

Makanya, limiter Kawasaki Ninja ZX-25R bakal dibatasi, misalnya 16.000 rpm agar tidak terlalu bablas.

Saat ini, pembalap Manual Tech seperti Aiki Iyoshi sedang adaptasi Ninja ZX-25R untuk kebutuhan balap.

Di Jepang sendiri, Kawasaki Ninja ZX-25R sudah banyak dipakai balap, bahkan ada yang turun endurance.

Makanya komponen balap seperti rear set, fairing sampai knalpot sudah tersedia lengkap buat Kawasaki Ninja ZX-25R.

Tunggu ulasan Kawasaki Ninja ZX-25R dan motor baru ARRC 2024 lainnya di Motorplus-online ya.