Find Us On Social Media :

'Dosa' Apa Marc Marquez di Honda Sampai MotoGP 2024 Pindah Ke Gresini Racing, Karma Menimpa?

By Joni Lono Mulia, Senin, 11 Desember 2023 | 09:15 WIB
'Dosa' apa Marc Marquez pindah dari Honda ke Gresini Racing di MotoGP 2024, gara-gara rookie rule dibatalkan (Michelin)

Marco Simoncelli baru ke MotoGP di 2010 gabung skuat MotoGP satelit, Gresini Racing.

Ada lagi Ben Spies juara dunia WorldSBK 2009 gara-gara rookie rule harus ke skuat MotoGP satelit di 2010 bergabung dengan Tech3.

Kemudian Cal Crutchlow juara dunia WorldSSP 2009 juga tak bisa langsung ke MotoGP dan kemudian berkiprah di WorldSBK 2010 baru kemudian gabung Tech3 di MotoGP 2011.

Selanjutnya adalah Stefan Bradl juara dunia Moto2 2012 naik kelas premier MotoGP karena rookie rule harus merapat ke skuat MotoGP satelit, LCR Honda.

Eh pas MotoGP 2013, FIM dan Dorna Sports menghapuskan rookie rule notabene memuluskan jalan bagi Marc Marquez langsung ke kelas premier MotoGP gabung skuat MotoGP pabrikan Repsol Honda Team.

Jelas menyesakkan bagi Marco Simoncelli, Ben Spies, Cal Crutchlow dan Stefan Bradl yang sedianya tanpa adanya rookie rule bisa menjalankan debut MotoGP di skuat pabrikan.

Alhasil Marc Marquez menanggung 'dosa' penerapan rookie rule 2009-2012 karena dibatalkan demi memuluskan langkah Marc Marquez.

Marc Marquez berstatus pembalpa MotoGP pabrikan Repsol Honda Team rentang 2011-2023.

Marc Marquez memutuskan pindah dari skuat MotoGP pabrikan Repsol Honda Team ke skuat MotoGP satelit Gresini Racing di musim 2024.

Baca Juga: Gresini Racing Pertama Kali Duetkan Pembalap Spanyol, Kasih Jalan Marquez Bersaudara Lampiaskan Dendam MotoGP 2020