Find Us On Social Media :

Arti Kode Oli Motor dari SAE, API, JASO Hingga Angka di Botol Biar Gak Salah Pakai

By Yuka Samudera, Selasa, 12 Desember 2023 | 16:35 WIB
Kode kekentalan oli dari SAE, API Service, dan JASO. (Gridoto.com)

"Angka di depan seperti 10W, 20W, 5W sebagai penunjuk kekentalan pelumas di temperatur dingin saat mesin baru dinyalakan," ungkap Kiki Lesmana pemilik toko oli Cahaya di BSD, Tangerang Selatan dikutip dari GridOto.com.

Kiki menambahkan, jika angka sebelum huruf 'W' semakin kecil, artinya pelumas semakin encer di temperatur dingin.

"Misalnya pelumas 5W-30 akan lebih mampu mengalir daripada 10W-30 di temperatur dingin."

Sebagai info tambahan, pengujian dilakukan pada kondisi -30 dan -35 derajat Celcius," tambah Kiki.

"Dua kode angka di belakang menunjukan kekentalan pelumas di temperatur tinggi," bebernya.

"Semakin kecil angkanya berarti pelumas semakin encer di temperatur tinggi, misalnya 5W-30 akan lebih mampu mengalir dibandingkan dengan 5W-40, pengujian oli ini dilakukan pada suhu 100 derajat celcius," tutup Kiki. 

2. API Service

API Service merupakan singkatan dari American Petroleum Institute, lembaga penguji dan pemeriksa kualitas oli yang dipakai di negara-negara Eropa dan Amerika.

Kode API Service di Shell Helix HX5 (Shopee)

Baca Juga: Oli Mesin di Motor Balap Asia Talent Cup Ternyata Merek Ini dan Dijual Umum