Find Us On Social Media :

Fitur Yamaha XMAX Connected Enggak Ada Obatnya, Pantas Sabet Gelar Motorcycle of The Year 2023

By Ardhana Adwitiya, Kamis, 14 Desember 2023 | 17:21 WIB
Fitur Yamaha XMAX Connected paling unggul enggak ada di motor matic lain. (Rianto/GridOto)

Baca Juga: Ngeri Amat, Biaya Tagihan Parkir Motor Lebih Mahal dari Yamaha XMAX Connected di Bandara Ngurah Rai 

"Kalau biasa touring normalnya pasti sekali-kali lihat HP," tutup Uje.

Jadi enggak ada lagi cerita berhenti buat buka GPS di smartphone, dengan Garmin Street Cross perjalanan jadi lebih tenang.

Fitur Yamaha XMAX Connected lainnya, terdapat bagasi sangat luas kapasitas 44,9 liter serta dilengkapi lampu LED.

Helm full face mah gampang aja masuk dan masih muat untuk barang lainnya.

Selain itu, XMAX Connected punya fitur Traction Control System yang sangat membantu saat perjalanan.

Beberapa fitur unggulan yang lebih dulu disemat pada Yamaha XMAX generasi lama juga masih dipertahankan untuk mendukung aktivitas touring.

Seperti fitur Smart Key System tanpa anak kunci yang dilengkapi Answer Back System atau biasa disebut keyless.

Lalu ada Electric Power Socket untuk mengisi daya baterai smartphone.

Serta pengaturan windshield dan juga setang kemudi yang bisa diatur sesuai keinginan pengendaranya.

Nih dia, fitur Yamaha XMAX Connected enggak ada obat.

Pantas XMAX sabet gelar Motorcycle of The Year 2023.