Find Us On Social Media :

Perbandingan Francesco Bagnaia vs Jorge Martin Di MotoGP 2024 dengan Tahun Lalu, Menyala Martinator

By Joni Lono Mulia, Kamis, 28 Maret 2024 | 20:00 WIB
Jorge Martin menyala di MotoGP 2024 ketimbang Francesco Bagnaia simak fakta terungkap performa musim ini dengan musim lalu (Michelin)

MOTOR Plus-online.com - MotoGP 2024 baru menyelesaikan 2 putaran, MotoGP Qatar dan Portugal, Jorge Martin menunjukkan performa yang menyala, Francesco Bagnaia harus waspada.

MOTOR Plus membandingkan performa kedua pembalap Ducati, Francesco Bagnaia dengan Jorge Martin di 2 ronde yang sudah berlangsung MotoGP 2024 dengan tahun lalu.

Terungkap nyata performa Jorge Martin meningkat pesat dan benar-benar Francesco Bagnaia bakal dibuat pusing oleh The Martinator.

Simak performa The Martinator julukan Jorge Martin di 2 ronde MotoGP 2024, MotoGP Qatar dan Portugal.

Jorge Martin di 2 ronde MotoGP musim ini konsisten sikat podium.

Pembalap kelahiran 29 Januari 1998 itu gasak podium puncak Sprint Race dan podium 3 MotoGP Qatar 2024.

Kemudian dia kembali sikat podium 3 Sprint Race dan podium puncak MotoGP Portugal 2024, (24/3/2024) lalu.

Secara total poin 2 ronde MotoGP 2024, Jorge Martin sudan mengoleksi 60 poin.

Bandingkan dengan penampilan JM89 di 2 ronde MotoGP musim lalu.

Baca Juga: Francesco Bagnaia Babak Belur di MotoGP Portugal 2024, Terungkap Tanda-tanda Yang Bikin Enggak Enak Nih

Jorga Martin hanya sekali podium di Sprint Race MotoGP Argentina 2023 dan perolehan angka hanya 22 poin.

Nyata penampilan Jorge Martin meningkat di 2 ronde awal MotoGP tahun lalu dan sekarang dari torehan poin yang melonjak 38 poin dari 22 menjadi 60.

Performa sebaliknya terjadi pada juara dunia MotoGP 2022-2023 Francesco Bagnaia.

Francesco Bagnaia di 2 ronde MotoGP tahun lalu sukses 2 kali podium di Sprint Race dan MotoGP Portugal 2023.

Kemudian finis posisi 4 Sprint Race dan DNF posisi 16 di MotoGP Argentina 2023.

Total Francesco Bagnaia mengoleksi 41 poin setelah 2 ronde MotoGP 2024.

Francesco Bagnaia unggul dari Jorge Martin 19 poin setelah 2 ronde MotoGP 2023 berlangsung.

Penampilan Pecco di 2 ronde MotoGP 2024 terbilang jeblok karena finis 4 di Sprint Race dan podium puncak Main Race MotoGP Qatar 2024.

Kemudian pembalap kelahiran 14 Januari 1997 itu finis 4 di Sprint Race dan DNF di MotoGP Portugal 2024.

Baca Juga: Bukan Fermin Aldeguer Doang, Banyak Juga Pembalap Alumni Skuat Moto2 Team Speed Up di MotoGP 2024

Francesco Bagnaia total mengumpulkan 37 poin setelah 2 ronde MotoGP berlangsung musim ini.

Pecco defisit 4 poin dibandingkan dengan pencapian di 2 ronde MotoGP musim lalu dengan 41 poin.

Jelas Jorge Martin ada di puncak klasemen pembalap MotoGP 2024 dengan 60 poin.

Sedangkan Francesco Bagnaia harus ada di posisi 4 di klasemen pembalap dengan 37 poin, tercecer 23 mata dari The Martinator.

Francesco Bagnaia harus waspada dengan performa mengejutkan Jorge Martin yang begitu meningkat dibandingkan tahun lalu.

Francesco Bagnaia sudah harus segera mengubah strategi kalem di Jumat dan Sabtu dan garang di balapan Minggu.

Tengok Jorge Martin yang sejak MotoGP musim ini garang mode:on dari Jumat sampai Minggu.

Hasilnya Jorge Martin unjuk bukti bukan sekadar ucapan dirinya kandidat kuat juara dunia MotoGP 2024.

Kira-kira Francesco Bagnaia menyiapkan strategi apa di ronde MotoGP selanjutnya di sirkuit COTA Austin Texas bulan April nanti?

Ikuti terus info dan perkembangan MotoGP di www.motorplus-online.com.