Find Us On Social Media :

Dari Rp 500 Ribu Motor Murah Honda Astrea Dilelang di Lamongan Jarak 60 Km Cukup Seliter Bensin

By Galih Setiadi, Minggu, 14 April 2024 | 10:35 WIB
Honda Astrea Impressa jadi motor murah yang dilelang dengan harga Rp 500 ribu di Lamongan. (Lelang.go.id)

MOTOR Plus-Online.com - Sisa uang dari Tunjangan Hari Raya (THR) walaupun tinggal sedikit bisa buat bawa pulang motor murah.

Dari Rp 500 ribu motor murah Honda Astrea dilelang di Lamongan jarak 60 km hanya dengan seliter bensin yuk cek spesifikasinya.

Tinggal ikut lelang motor yang diadakan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lamongan.

Lelang tersebut dilakukan melalui perantaraan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Surabaya.

Motor yang dilelang berupa Honda Astrea Impressa warna hitam dengan nomor polisi S 3791 JP.

Dikutip dari Lelang.go.id, motor bebek tersebut dibuka dengan harga dari Rp 500.000, ada BPKB.

Belum termasuk uang jaminan yang harus diserahkan Rp 250.000, batas akhir sampai 25 April 2024.

Pelaksanaan lelang sudah sejak 3 April, dan berlangsung hingga 26 April 2024 pukul 09.00 WIB.

Baca Juga: Gebrakan Bajaj Bikin Motor Murah Tenaga Gas LPG, Cocok Buat Indonesia?

Baca Juga: Siapkan Rp 1 Jutaan Motor Murah Honda Karisma Bisa Jadi Hak Milik Lokasi Jakarta

Bicara spesifikasinya, Honda Astrea Impressa dilengkapi dengan mesin 100 cc 4-tak dengan pendingin udara.

Power dan torsi puncaknya masing-masing berada di angka 7,4 dk/8.000 rpm dan 7,6 Nm/6.000 rpm.

Urusan top speed atau kecepatan maksimalnya enggak sampai 100 km/jam, sekitar 90 km/jam.

Tampak depan Honda Astrea Impressa yang dilelang Rp 500 ribu. (Kolase Lelang.go.id)

Meskipun terbilang enggak sat set, tapi keunggulannya justru terdapat di konsumsi bensinnya.

Rata-rata konsumsi BBM motor legendaris tersebut tercatat sekitar 60 km untuk setiap liter bensin.

Dengan kapasitas tangki bensin sekitar 3 liter, dihitung-hitung bisa menempuh jarak 180 km dari kondisi full tank tuh.

Gimana bro, masih ragu dengan motor murah yang namanya melegenda ini?