Harap Hati-Hati! Maling Motor Hanya Butuh 1 Menit Untuk Membuka Secure Key Shutter

Motorplus - Selasa, 10 Desember 2013 | 12:23 WIB
motorplus
Harap Hati-Hati! Maling Motor Hanya Butuh 1 Menit Untuk Membuka Secure Key Shutter

motorplus
Harap Hati-Hati! Maling Motor Hanya Butuh 1 Menit Untuk Membuka Secure Key Shutter

Shutter Key kini tak menjamin motor aman dari maling

Demi keamanan motor konsumen ketika parkir, hampir semua pabrikan sepeda motor menambahkan fitur secure key shutter (SKR) pada produk-produknya. Fitur ini, dianggap cukup dapat melindungi motor dari aksi pencurian.

Paling tidak, mampu menghambat kerja si maling. Karena lubang kunci diberi penutup. Dimana penutupnya hanya bisa dibuka menggunakan kunci yang dilengkapi magnet. Tanpa kunci dengan kombinasi magnet yang tepat, SKS tidak dapat dibobol.

Em-Plus jadi ingat ucapan Wedijanto Widarso, GM Technical Servis Division PT Astra Honda Motor (AHM) beberapa waktu silam. “Pada key shutter, kombinasi magnetnya ada ribuan dan tidak sama antara satu kunci dengan lainnya. Jadi, kemungkinan dibobol, sulit,” katanya kala itu.

Hariadi, Service Manager 2W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) pun sependapat. “Di motor Suzuki, kombinasi magnet pada key shutternya juga diacak. Antara titik magnet yang satu dengan lainnya tidak sama. Malah posisi kutub magnet di tiap titik dibikin beda-beda,” terangnya.

Memang benar sih, Em-Plus sudah membuktikan sendiri di Honda Scoopy. Ketika dicoba buka SKS-nya pakai kunci Scoopy yang berbeda, penutup lubang kunci kontaknya tetap tidak mau terbuka.

motorplus
Harap Hati-Hati! Maling Motor Hanya Butuh 1 Menit Untuk Membuka Secure Key Shutter

Posisi serta arah kutub magnet di anak kunci, tiap motor berbeda

Tetapi lucunya, banyak kejadian motor dicuri dalam waktu sekejap meski SKS-nya dalam kondisi tertutup. Seperti yang dialami tetangga salah satu awak redaksi. “Padahal BeAT saya baru ditinggal sebentar di teras rumah dengan kondisi key shutternya tertutup,” tutur Agus (bukan nama sebenarnya), warga Depok 2 Tengah, Depok, Jawa Barat.

“Sekarang maling pada pintar. Kunci magnet gampang dibuka. Biasanya digetok paksa, atau mereka pakai master kunci sesuai merek motor yang sudah ada magnetnya,” tukas Eko Surya Priatna dari Djaya Motor di Depok, Jawa Barat.

Nah, untuk membuktikan mudahnya atau tidaknya SKS dibobol, iseng-iseng Em-Plus menyambangi salah satu spesialis duplikat kunci di bilangan Depok. Awalnya Em-Plus menceritakan kepada tukang kuncinya (tanpa menyebutkan profesi sebagai wartawan) bahwa motor teman kuncinya hilang.

Malah saat itu, bilangnya motor teman yang kuncinya hilang adalah Yamaha Mio J yang menganut model kuncinya lebih rumit. Dan SKS-nya dalam kondisi menutup. “Bisa kami buatkan kunci duplikatnya berikut magnet pembuka shutter key-nya. Tapi, biayanya lebih mahal kalau tanpa bawa contoh,” bilang, sebut saja Mr. X.

motorplus
Harap Hati-Hati! Maling Motor Hanya Butuh 1 Menit Untuk Membuka Secure Key Shutter

Kalau tutup diujung gagang kunci dilepas, akan terlihat pin magnet

Saat ditanya bagaimana caranya untuk dapat kombinasi magnet yang tepat, Mr. X bilang tinggal dicari letak serta arah kutub magnet di rumah kuncinya. Baru kemudian pada kunci duplikat dipasangi pin magnet seperti yang ada di kunci kontak bawaan motor dengan posisi dan arah kutub magnet yang sesuai.

Waktunya, enggak sampai satu menit untuk mencari letak dan posisi kutub magnet tersebut. Malah Mr.X langsung memeragakannya di Suzuki Skywave milik kru Em-Plus. Penutup lubang kunci Skywave berhasil dibuka pakai anak kunci duplikat yang sudah dipasangi 3 pin magnet pada gagangnya.

Weleh..weleh.., jadi SKS tidak menjamin motor aman dari tangan-tangan jahil nih bro and sist. Sebaiknya pakai pengaman tambahan juga ya! (motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular