Ini Alasan Kenapa MotorPrix Region 1 Seri IV Digelar Di Sirkuit Kandi, Sawahlunto-Sumatera Barat

Motorplus - Rabu, 30 April 2014 | 11:41 WIB

(kanan ke kiri) Irwan Afriadi dan Ali Yusuf. Pindah karena sirkuit permanen

Beberapa tahun terakhir, kejurnas MotorPrix region 1 di Sumatera Barat selalu digelar di kota Padang. Namun, untuk kejurnas MotorPrix region 1, seri IV kali ini, digelar di sirkuit Kandi, Sawahlunto, Sumatera Barat.

Pindahnya lokasi event tidak lepas dari peran Irwan Afriadi selaku Ketua Pengprov IMI Sumbar, dan Ali Yusuf yang menjabat Walikota Sawahlunto, Sumbar. Kedua pria ini yang menjadi penggagas digelarnya MotorPrix region 1, seri IV, pindah ke sirkuit Kandi.

“Ini sirkuit satu-satunya di Sumbar. Sudah lama tidak digunakan jadi sedikit kurang terurus. Makanya, digunakan kembali dan akan diperbaiki segala fasilitasnya," ucap Ali Yusuf.

Ke depannya, Irwan dan Ali berniat memugar trek Kandi. Sirkuit ini akan dijadikan pusat segala kegiatan balap di wilayah Sumbar. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular