Pembalap Seeded Sebarkan Virus Di Wonosari, Gunung Kidul Yogyakarta

Motorplus - Minggu, 14 September 2014 | 23:00 WIB

Pada Pertamina Enduro KYT Trendy Drag Bike Championship (PEKTDBC) III (13-14/9) Wonosari, Gunung Kidul, Yogyakarta pembalap senior tularkan virus ke pembalap lokal. Bukan virus Ebola yang mematikan asal Afrika. Namum sebarkan virus teknik besut pacuan drag. Ditularkan pembalap senior macam Eko Chodox, Ricko Bochel, Hendra Kecil, Taufik Ompong. "Skiil para pembalap seeded bisa menjadi pembelajaran buat pembalap lokal. Akhirnya meningkatkan kualitas pemula," ujar Jamal Sungkar dari Trendy Promo Mandira wakil Helmy Sungkar yang berhalangan hadir.

Hal ini diakui para pemula lokal. "Teknik mengatur posisi motor saat start jadi perhatian kami," ujar Aji Babon pembalap asal Kabupaten Gunung Kidul. Hal senada juga disampaikan oleh Septian UJM Malik Tech 37EXH Bantul. "Ketelitian para seeded saat perhatikan kondisi aspal di garis start juga bisa jadi pembelajaran berharga," lanjut Septian yang pasang nomor 56 di motor.

Angga, Pantau Pemula Lokal

Tularan ilmu kebut lurus ini bukan cuma untuk raider pemula tim lokal. Pembalap non seeded dari tim papan atas pun juga tertular virus. Seperti Musa Ucrit yang pegang motor tim VDN Vincent’s JFK MP2 Racing Team. "Selain masukan dari tim, kita juga perhatikan gaya pembalap senior. Seperti trik mendekatkan roda belakang ke sensor belakang lampu start macam Eko Kodok. Untuk start lebih cepat," ujar Musa yang asal Tangerang, Banten.

Mekanik juga kebagian hal positif dari even (PEKTDBC). "Banyak masukan yang kita terima dari mekanik tim besar," jelas Deni MJ mekanik Putra Jaya. FT Zivanna, Sleman. Hal ini juga di amin oleh Duta Wagu. Dapat masuk berharga untuk pembinaan pembalap pemula. "Bisa tukar pikiran bagaimana mencetak pembalap handal dari awal," sahut pemilik bengkel X Speed Kab. Gunung Kidul.

Hal sebaliknya didapat Tim luar Wonosari saat mereka datang ke kota yang berjarak 50km dari Yogyakarta. Berkesempatan memantau bakat-bakat yang ada di daerah. "Mencetak pembalap dari awal hingga menjadi besar adalah sebagian tugas dari manajer," jelas Angga pemilik JFK K-IJO VND Arya 117. (www.motorplus-online)

Hasil Lomba

Sport 2T Rangka Standar 155cc Seeded
1.  242  Ivan Bangun  Surabaya  MPK Seep Indonesia  07.662
2.  234  Bully PM  Kebumen  MPK Seep Indonesia  07.721
3.  272 Nico Sakaw  Kudus  D2T  MT  CBM  Racing  07.756

Matic TU 200cc Non Seeded
1.  50   Galih Dwi  Semarang  QNQ besi Tua H2O Racing  07.992
2.  66   Sani Kedot  Bandung  Anker Sport IRC GM TK Racing  07.994
3.  15   Musa Ucrit  Tangerang  VND Vincent's JFK MP2 Racing Team  08.034

Sport 2T Rangka Standar 155cc Non Seeded
1.  272 Nico Sakaw  Kudus  D2T  MT  CBM  Racing  07.733
2.  294  Dika Precil Kulonprogo  Isabella SG Express  07.734
3.  215  Wawan Keriting  Sleman  MK-Tech UD VND Glogu Sirkuit GDS  07.736

Matic TU 200cc  Seeded
1.  144  Eko Kodok  Semarang  OTD Hasil Ayam  07.253
2.  74  Rico Bocel  Surabaya  Anker Sport IRC GM TK Racing  07,884
3.  20  Imam Ceper  Jakarta  VND Vincent's JFK MP2 Racing Team  07.895

Matic TU 300cc
1.  242  Ivan Bangun  Surabaya  MPK Seep Indonesia  07,344
2.  146  Ardansyah Ucil  Bekasi  TSS Tomeci Mizzle GM  07.349
3.  139  Andi S Tuyul  Pasuruan  TSS Tomeci Mizzle GM  07.367

Bebek 4T TU 200cc 
1.  213  Arif Tijil  Kediri  VND Vincent's JFK MP2 CMT RT  07.689
2.  130  Alvan Chebonk  Malang  JFK K-IJO Vind Arya 117  07.711
3.  135  Tony Chupank  Nganjuk  JFK K-IJO Vind Arya 117  07.716

Free For All
1.  72  Rico Bocel  Surabaya  Anker Sport IRC GM TK Racing  07.89
2.  64  MW Hidayat  Yogyakarta  X Fainger B-Pass  07.286
3.  248  Eko Kodok  Semarang  MPX Speed Indonesia  07.343

Penulis : Motorplus
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular