Modif Kencang Suzuki Nex Matic FFA

Motorplus - Minggu, 24 Juli 2016 | 20:59 WIB

Pacuan andalan KAAMS Workshop yang digas Ecko ‘Cicak’ Ramadansyah ini, satunya skubek Suzuki yang berani bejaban di kelas Matic FFA. Itu diperlihatkan dalam ajang Walikota Bekasi Roadrace Championship seri kedua di sirkuit Vida, Bekasi, Jawa Barat lalu. Padahal spek mesin Suzuki Nex enggak terlalu ekstrim, hanya mengandalkan kapasitas 149 cc.

“Itu pun masih terkendala di CVT-nya. Karena masih jarang dan sedikitnya part racing yang tersedia untuk Suzuki Nex,” bilang Febrianus alias Mbe, owner dari KAAMS Workshop. Nah, biar enggak penasaran, yuk diintip modifikasinya!

Supaya tenaga melimpah, trik bore up dan stroke up pun diambil. Mbe mengandalkan piston Kawahara berukuran 57 mm (standarnya 51 mm) untuk dicangkok ke silidernya. Piston Kawahara ini diberi dome setinggi 3,5 mm, dengan mendem piston saat TMA 0,3 mm (paking blok terpasang). Ketika diburet, didapat rasio kompresinya 10 : 1.

“Tidak terlalu tinggi, karena konstruksi head dari Nex ini hampir sama dengan Suzuki Shogun lama, yang punya model squish dalam,” bilang Mbe. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular