Turbo Garret Untuk Mesin 100 - 500 cc

Motorplus - Kamis, 11 Agustus 2016 | 05:00 WIB

Merek Garret sudah sangat kondang di dunia perturbo-an. Enggak hanya pabrikan mobil mewah seperti Audi, BMW dan Volkswagen yang mengandalkan Garret. Banyak besutan mobil jawara World Rally Championship, 24 Hour LeMans, hingga Pikes Peak menggunakan turbo bikinan negeri Paman Sam ini. Buat sobat pengguna motor yang mau mengaplikasi turbo, bisa coba turbo bikinan Garret. Sebab, tersedia untuk mesin kecil dibawah 500 cc yakni Garret tipe GT0632SZ.

Turbo ini dapat diaplikasikan untuk mesin berkapasitas 100 cc hingga 500 cc, jadi sangat cocok untuk dipasang di sepeda motor. Turbo yang saat ini dirakit di Jepang ini dapat menghasilkan tambahan tenaga mulai dari 25 dk hingga 80 dk. GT0632SZ yang pakai sistem pendingin oli ini mampu mengeluarkan boost (tekanan, red) di 3,5 bar.

Sayangnya meski perangkat forced induction ini berkualitas baik. Tetapi tidak ada pemasok resmi di Indonesia, turbo ini bisa didapat di peroleh melalui situs jual beli online www.ebay.com. Atau jika sobat ingin memesan lewat jalur resmi, harus via distributor di Singapura, lengkapnya bisa browsing ke https://turbobygarrett.com/turbobygarrett/distributor. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular